Kepala BNNP Kaltara Brigjen Pol Henry Simanjuntak Rangkul Tokoh Agama Cegah Peredaran Narkotika
Kepala BNNP Kaltara Brigjen Pol Henry Simanjuntak rangkul tokoh agama cegah peredaran narkotika.
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Kepala BNNP Kaltara Brigjen Pol Henry Simanjuntak rangkul tokoh agama cegah peredaran narkotika.
Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Utara (BNNP Kaltara), Brigjen Pol Henry Simanjuntak, mengatakan upaya pemberantasan narkotika terus dilakukan.
Bahkan secara nasional narkotika yang digagalkan telah mencapai puluhan ton.
Baca juga: Optimis, Dandim 0907 Tarakan Yakin Giat Fisik TMMD ke 109 Selesai 100 Persen Sebelum 22 Oktober 2020
Baca juga: Tinjau Lokasi TMMD 109 Kodim 0907 Tarakan, Tim Waasev Apresiasi Pelaksanaan TMMD di Kota Tarakan
Baca juga: Mata Najwa Tadi Malam, YLBHI Bongkar Kelakuan Represif Polisi, Mahfud MD Bela Institusi Idham Azis
Tetapi kata dia, tetap saja hingga saat ini penyalahgunaan narkotika masih saja terjadi.
"Selama ini kita menganggap upaya pemberantasan paling ampuh, tetapi narkotika tetap saja datang.
Sekarang kita upayakan agar suplainya kurang yang masuk Indonesia,'' kata Henry Simanjuntak, kepada TribunKaltara.com, Kamis (15/10/2020).
Ditambahkan Henry, untuk penyalahgunaan narkotika, upaya pemberantasan dan pencegahan harus berjalan beriringan.
Makanya kata dia, BNNP Kaltara senantiasa memberikan pemahaman terhadap segenap stakeholder, komunitas, dan masyarakat.
Tujuannya, untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat atau komunitasnya, terhadap bahaya penyalahgunaan narkotika.
"Kita juga merangkul dan memberikan pemahaman kepada tokoh agama, terkait bahaya penyalahgunaan narkotika.