Liga Italia

Diam-diam AC Milan Bidik Eks Top Skor Inter Milan Mauro Icardi Jadi Suksesor Zlatan Ibrahimovic

Diam-diam AC Milan bidik eks top skor Inter Milan di Liga Italia, Mauro Icardi jadi suksesor Zlatan Ibrahimovic.

Kolase TribunKaltara.com / gazzetta.it dan as.com
AC Milan bidik eks top skor Inter Milan, Mauro Icardi. (Kolase TribunKaltara.com / gazzetta.it dan as.com) 

TRIBUNKALTARA.COM - Diam-diam AC Milan bidik eks top skor Inter Milan di Liga Italia, Mauro Icardi jadi suksesor Zlatan Ibrahimovic.

Kabar mengejutkan datang dari Capolista Liga Italia Serie A, AC Milan yang diam-diam membidik eks striker Inter Milan, Mauro Icardi.

Eks top skor Inter Milan di Liga Italia Serie A, Mauro Icardi dikabarkan menjadi target buruan AC Milan di bursa transfer pemain mendatang.

Kabar ini semakin mencuat lantaran AC Milan membutuhkan seorang bomber berkelas yang mampu menjadi pendamping sekaligus suksesor Zlatan Ibrahimovic.

Nama Mauro Icardi dianggap layak berkostum AC Milan lantaran pengalamannya bermain di Liga Italia Serie A sudah teruji.

Apalagi Mauro Icardi pernah menjadi top skor Liga Italia saat bersama Inter Milan beberapa musim silam.

Baca juga: Live Streaming Borussia Monchengladbach vs Real Madrid, Tonton Liga Champions di Vidio.com dan SCTV

Baca juga: JADWAL Pekan Ke 7 Liga Inggris Manchester United, Arsenal, Tottenham, Liverpool, West Ham & Brighton

Baca juga: Klasemen Liga Italia Setelah AC Milan Gagal Menang Melawan AS Roma, Juventus di Bawah Inter Milan

Nuansa positif saat ini tengah dirasakan oleh AC Milan di bawah polesan Stefano Pioli.

Skuad AC Milan mampu meraih catatan 22 laga tak terkalahkan di semua kompetisi sejak Juni 2020.

Mereka bahkan berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara Liga Italia meski baru saja bermain imbang 3-3 melawan AS Roma.

Meski saat ini dalam momentum apik, kedalaman skuad AC Milan, terutama posisi penyerang tengah tetap mendapat sorotan.

Pos penyerang mereka dihuni oleh Zlatan Ibrahimovic, Rafael Leao, dan Ante Rebic.

Khusus Zlatan Ibrahimovic, penyerang gaek asal Swedia yang kembali pada Januari 2020 itu sementara menjadi top scorer klub musim ini.

Bomber 39 tahun itu mampu melesakkan 6 gol dari 3 laga di Liga Italia.

Namun, mengandalkan Zlatan Ibrahimovic saja tak cukup bagi Milan untuk mengembalikan kejayaan mereka.

Dilansir BolaSport.com dari AS, manajemen AC Milan tengah menargetkan untuk mendatangkan penyerang baru pada bursa transfer musim dingin 2021.

Target tersebut adalah eks penyerang Inter Milan yang kini bermain di Paris Saint-Germain (PSG), Mauro Icardi.

Mauro Icardi baru bergabung secara permanen dengan Paris Saint-Germain (PSG) dari Inter Milan pada bursa transfer musim panas 2020, setelah sukses dalam masa peminjamannya.

Pemilihan Mauro Icardi sebagai calon penyerang baru didasari oleh alasan manajemen I Rossoneri yang menganggap bomber asal Argentina itu bisa menjadi pasangan, bahkan suksesor Ibrahimovic di San Siro.

Penyerang 27 tahun tersebut juga sudah teruji kualitasnya di Liga Italia setelah tujuh musim membela Inter Milan.

Di Liga Italia, Mauro Icardi sukses mendulang 121 gol dari total 219 penampilan untuk Sampdoria dan Inter Milan.

Peluang AC Milan untuk menggaet Icardi cukup terbuka karena meski telah berstatus permanen, ia harus bersaing dengan Kylian Mbappe, Neymar, dan Angel Di Maria.

Manajemen Milan diperkirakan bakal mengajukan tawaran lewat peminjaman sebesar 10 juta euro (sekitar Rp 160 miliar) dengan kewajiban pembelian senilai 40 juta euro atau (sekitar Rp 640 miliar).

Istri sekaligus agen Icardi, Wanda Nara, bisa menjadi kunci kepulangan sang pemain ke Milan.

Wanda Nara masih berharap suaminya kembali ke Italia karena ingin anak-anaknya tumbuh besar di sana dan Kota Milan sudah akrab dengan mereka.

Langkah sensasional dari AC Milan ini sepertinya bakal membuat para pendukung Inter Milan garis keras kebakaran jenggot jika benar-benar terealisasi.

AC Milan Gagal Menang

Skuad AC Milan terpaksa gagal membawa poin penuh usai diimbangi AS Roma dengan skor 3-3.

AC Milan tiga kali unggul, namun selalu berhasil disamakan skornya oleh AS Roma.

Gol-gol AC Milan diciptakan oleh Zlatan Ibrahimovic (2 gol) dan Alexis Saelemaekers.

Sedangkan gol-gol AS Roma diciptakan masing-masing oleh Edin Dzeko, Jordan Veretout dan Marash Kumbulla.

Hasil seri ini mengakhiri catatan rentetan kemenangan Il Rossoneri dalam 4 laga terakhir di Liga Italia.

Kebobolan 3 gol dalam satu laga, penampilan penjaga gawang AC Milan, Ciprian Tatarusanu menjadi sorotan.

Tatarusanu menggantikan Gianluigi Donnarumma yang dinyatakan positif Covid-19 sebelum laga berlangsung.

Kiper Rumania berusia 34 tahun ini menandai debutnya untuk AC Milan dalam laga lawan AS Roma sejak didatangkan awal musim 2020-2021.

Salah satu kesalahan yang dilakukan Tatarusanu adalah saat gol pertama AS Roma.

Keluar dari gawang saat sepak pojok, Tatarusanu gagal meraih bola, yang memudahkan Edin Dzeko menyndul bola ke gawangnya.

Meski begitu, Stefano Pioli membela Ciprian Tatarusanu pasca-laga.

"Kesalahan adalah bagian dari sepak bola, Tatarusanu melewatkan bola," kata Pioli dilansir BolaSport.com dari Football-Italia.

"Dia penjaga gawang yang kuat, ini adalah debutnya, hal kecil mungkin akan mempengaruhinya," tambahnya.

Kebetulan juga AS Roma menciptakan seluruh golnya ke gawang AC Milan dengan memanfaatkan bola mati.

Sehingga hal ini smeakin menunjukkan lini pertahanan AC Milan yang sering gagal mengantisipasi set-piece.

Stefano Pioli dalam hal ini, mengapresiasi usaha para pemainnya.

Meski melakukan kesalahan, namun ia memuji penampilan anak asuhnya.

"Kami pulang dengan performa yang memuaskan, tetapi tidak perlu melihat klasemen saat ini. Kami tak menyembunyikannya, terlihat di akhir laga para pemain tak puas (dengan hasilnya)," kata Stefano Pioli.

"Kami bermain dengan lawan yang kuat.

Mereka memanfaatkan set piece lebih baik ketimbang kami, tetapi meski begitu kami menunjukkan performa yang positif."

"Kami memberikan yang terbaik setiap hari.

Saya suka menekankan semangat tim, ini adalah grup yang positif.

Determinasi kami tidak ada duanya. Kita harus melanjutkan sikap ini," tambahnya.

Stefano Pioli juga memuji penampilan winger Portugal, Rafael Leao yang menyumbang 2 assist pada laga ini.

"Saya berbicara cukup jelas dengan Rafa (Leao) pekan ini.

Saya mengatakan kepadanya apa yang saya harapkan dan saya kini bahagia dengan performanya," kata Stefano Pioli.

"Ia anak muda yang kuat. Saelemaekers juga telah berkembang, Castillejo dan Rebic telah absen dalam beberapa bulan. Kami berkembang di berbagai level," tambahnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul "Target Transfer AC Milan Januari 2021: Eks Bomber Inter Milan, Mauro Icardi!",
https://www.bolasport.com/read/312400225/target-transfer-ac-milan-januari-2021-eks-bomber-inter-milan-mauro-icardi.
Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved