Longsor di Manado

Kisah Pilu Kifni Kawulur, Anak Buah Idham Azis Tewas Tertimbun Longsor di Manado, Baru Naik Pangkat

Update longsor di Manado, 6 orang meninggal dunia, seorang polisi anak buah Kapolri Jenderal Idham Azis juga dilaporkan tewas tertimbun.

Editor: Amiruddin
Istimewa via Tribun Manado
Basarnas Manado melakukan pencarian korban longsor. (Istimewa via Tribun Manado) 

Longsor di Perkamil

Bencana longsor merenggut nyawa tiga orang daalm satu di lingkungan V, Perkamil, Pall Dua, Manado, Sabtu (16/1/2021).

Korbannya, seorang pria Fanny Poluan (50) , istrinya Arni Laurens (44) dan anaknya Chelsea (8).

Kini korban pria akan dimakamkan di Perkamil sedangkan istri dan anaknya dikuburkan di Kota Tomohon.

Para korban tertimbun longsor saat sedang tidur ketika hujan deras.

Korban Arni Laurens dan anaknya Chelsea dibawa oleh anak Arni dari suami pertama untuk dimakamkan di Kota Tomohon.

Putra Korban Fanny Poluan, Maxi Salea (27) mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu pukul 14.30 saat hujan sangat deras.

"Saat hujan kami sedang tidur di kamar sebelah saya bersama keluarga saya sedangkan ayah, berada di kamar sebelah," ucap sang anak.

Maxi mendengar bunyian yang sangat kuat, suara menggelegar seperti guntur.

"Dengan begitu kami anak-anak langsung keluar dan melihat di kamar orangtua sudah tertimbun, kami langsung membongkar korban tetapi karena hanya kami bertiga anak-anak saat kejadian jadi lama dievakuasi," ungkap Maxi, anak korban dari istri pertama

"Saya heran baru sekarang hujan lalu kami semua tidur, padahal biasanya tidak karena kami sudah tahu di belakang rumah rawan longsor," ungkapnya

Seorang Anggota Polri Meninggal Dunia di Pall Empat

Hujan deras yang melanda Kota Manado memakan korban dengan terjadinya tanah longsor di perumahan Aspol, lingkungan 6, Pall VI, Tikala, Manado, Sabtu (16/1/2021).

Korbannya adalah Aiptu Kifni Kawulur (48), anggota Polsek Tikala sekaligus Bhabinkamtibmas di Kelurahan Kairagi Weru dan Dendengan Luar.

Korban meninggal tertimbun tanah di rumahnya sekitar pukul 15.15 Wita

Sumber: Tribun Manado
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved