Berita Nasional Terkini

Profil Wahyu Hadiningrat Calon Kabareskrim Pengganti Listyo Sigit, Pernah Jadi Wakil Idham Azis

Profil Wahyu Hadiningrat calon Kabareskrim pengganti Listyo Sigit, pernah jadi wakil Idham Azis.

KOLASE TRIBUNKALTARA.COM
Calon Kabareskrim Irjen Wahyu Hadiningrat saat masih menjabat sebagai Wakapolda Metro Jaya, dan Komjen Pol Lisyo Sigit Prabowo. 

TRIBUNKALTARA.COM - Profil Wahyu Hadiningrat calon Kabareskrim Polri pengganti Listyo Sigit, pernah jadi wakil Idham Azis.

Jabatan Kabareskrim Polri akan kosong setelah Listyo Sigit Prabowo secara resmi dilantik menjadi Kapolri oleh Presiden Jokowi.

Namun, belum lagi dilantik menjadi Kapolri, calon Kabareskrim Polri telah muncul ke permukaan.

Dia adalah Irjen Pol Wahyu Hadiningrat, mantan wakil Kapolri Idham Azis yang sebentar lagi akan memasuki masa pensiunnya.

Bagaimana profil dan biodata Irjen Pol Wahyu Hadiningrat, akan disajikan dalam artikel ini.

Baca juga: Dikira Membawa Sampah, Dalam Mulut Buaya Sepanjang 4 Meter Ternyata Jasad Mengenaskan Sugiarti

Baca juga: Besok Rabu Pon, Saatnya Jokowi Ambil Keputusan Penting, Lantik Kapolri Listyo Sigit Sampai Reshuffle

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Inter Milan vs AC Milan di Coppa Italia, Saksikan Live Streaming di TVRI

Baca juga: Bupati Nunukan Asmin Laura Beber 10 Pegawai Forkopimda Bakal Terima Vaksin Corona Sinovac Tahap II

Inilah biodata atau profil Irjen Wahyu Hadiningrat yang Namanya menguat menggantikan Komjen Listyo Sigit Prabowo menjadi Kabareskrim baru.

Lantas siapakah sosok Irjen Wahyu Hadiningrat?

Simak biodata atau profil Irjen Wahyu Hadiningrat yang Namanya menguat menggantikan Komjen Listyo Sigit Prabowo menjadi Kabareskrim baru.

Sementara diberitakan Tribunnews.com sebelumnya Komjen Listyo Sigit Prabowo menjadi calon tunggal Kapolri, setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan usulan namanya ke DPR RI pada Rabu (13/1/2021).

Pria kelahiran Bandung Jawa Barat, 4 Juni 1970 ini saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Badan Reserse Kriminal (Wakabareskrim) Polri.

Jabatan tersebut diembannya sejak Maret 2020.

Dikutip dari Kompas.com, sebelum Wakabareskrim, Irjen Wahyu Hadiningrat menjabat sebagai Wakapolda Metro Jaya.

Saat itu Kapolda Metro Jaya yang masih dijabat Idham Azis dengan pangkat Irjen mengambil sumpah Wahyu Hadiningrat sebagai Wakapolda Metro Jaya yang masih berpangkat Brigjen, Jumat (24/8/2018).

Jabatan Wakapolda Metro Jaya sebelumnya ditempati oleh Brigjen Purwadi yang akan menempati jabatan baru sebagai Kapolda Lampung.

Sebelum menempati posisi sebagai Wakapolda Metro Jaya, Wahyu menempati jabatan sebagai Pati Baintel Polri yang ditugaskan di Badan Intelijen Negara.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved