Indonesian Idol
Tampil Memukau di Indonesian Idol, Dapat Standing Ovation Lima Juri, Melisa Nyaris Tereliminasi
Tampil memukau di Indonesian Idol, bawakan lagu Denny Caknan berjudul Los Dol hingga dapat standing ovation lima juri, Melisa nyaris tereliminasi.
Kaka Slank memuji Melisa yang membawakan lagu dangdut dengan sangat elegan.
Kaka mengaku sangat menyukai penampilan Melisa.
"Melisa, jadi mau bilang, tradisional musik ini bisa dibuat elegan.
Aku enggak tahu lagunya, aku jadi suka lagi ini karena kamu bisa menyanyikannya dengan elegan," kata Kaka dalam siaran langsung di RCTI, Senin.
Kaka mengatakan, Melisa bisa jadi panutan buat penyanyi lainnya karena berhasil membuat lagu tradisional menjadi lebih mahal.
• Profil Femila, Tereliminasi dari Indonesian Idol 2021 di Spekta 4, Dikira Blasteran dan Pujian Kaka
"Membuat kamu jadi panutan, kamu berhasil membuat lagi tradisional daerah jadi elegan, jadi mahal," ucap Kaka.
Tak sabar untuk berkomentar, Anang pun langsung dengan cepat mengambil mikrofon miliknya.
Dia mengatakan, lagu Los Dol yang dinyanyikan Melisa bisa menjadi daya tarik orang luar negeri.
"Yang kaya gini harus di-vote oleh Indonesia. Terus terang Melisa punya kemampuan Indonesia.
Kamu mengubah tradisional Indonesia, orang bule enak banget. Orang bule denger lagu ini, pasti dia suka," kata Anang.
"Terus terang, ini sedap banget. Malam ini kamu racun,” lanjut Anang.
Sependapat dengan Anang, Judika juga memuji suara dari Melisa.
Dia mengatakan, lagu Los Dol yang dinyanyikan oleh Melisa membuatnya candu.
• Viral Jemimah Challenge Indonesian Idol Berkat Lagu Ungu, Pasha Sampai Beri Jempol dan Joget Tik Tok
Lagi Los Dol yang dinyanyikan oleh Melisa ia memprediksi bisa sampai ke kelas internasional.
“Depannya kaya Italia gitu seksi depannya. Enak banget tampilnya, candu banget.