Liga Italia

AC Milan Bebaskan Donnarumma & Ibrahimovic? Kontrak Sisa 5 Bulan, Super Agen Bocorkan Nasib 2 Pilar

AC Milan bebaskan Donnarumma & Ibrahimovic? Kontrak sisa 5 bulan, super agen bocorkan nasib 2 pilar.

KOLASE TRIBUNKALTARA.COM
Super Agen bocorkan masa depan dua pilar utama AC Milan, Zlatan Ibrahimovic & Gianluigi Donnarumma. (KOLASE TRIBUNKALTARA.COM) 

TRIBUNKALTARA.COM - AC Milan bebaskan Donnarumma & Ibrahimovic? Kontrak sisa 5 bulan, super agen bocorkan nasib 2 pilar.

Melihat kontrak Donnarumma & Ibrahimovic di klub Serie A AC Milan sisa 5 bulan, menandakan dua pemain pilar AC Milan tersebut bebas bernegosiasi.

Namun, AC Milan tidak secepat itu mengambil keputusan untuk membebaskan Donnarumma & Ibrahimovic.

Pasalnya, Donnarumma & Ibrahimovic masih menjadi pilihan utama sjuad AC milan.

Apakah Donnarumma & Ibrahimovic akan berpindah klub, dibocorkan oleh super agen Mino Riola.

Napoli vs Juventus di Liga Italia, Duel Legenda AC Milan Sama-sama Pincang tanpa Bek Tangguh Andalan

Jadwal Liga Italia, Papan Atas Panas Inter Milan vs Lazio, Napoli vs Juventus, AC Milan Main Tandang

siap-siap gigit jari dengan keputusan yang akan diambil oleh dua pemain pilarnya.

Bahkan, bukan tidak mungkin AC Milan akan kehilangan keduanya jika negosiasi perpanjangan kontrak tak kunjung mencapai kata sepakat.

Ya, pada berita terbaru AC Milan kali ini, agen super pesepak bola Eropa, Mino Raiola, memberikan informasi terkini mengenai masa depan duo kliennya di AC Milan, yakni Gianluigi Donnarumma dan Zlatan Ibrahimovic.

Gianluigi Donnarumma dan Zlatan Ibrahimovic merupakan bintang AC Milan yang tengah memasuki periode akhir kontrak masing-masing di San Siro.

Kontrak kedua pemain itu akan kedaluwarsa pada Juni mendatang.

Artinya, masa bakti mereka tinggal lima bulan lagi bersama AC Milan.

Dengan fakta tersebut, baik Gianluigi Donnarumma maupun Zlatan Ibrahimovic kini bebas bernegosiasi dengan klub-klub lain.

Namun, AC Milan dikabarkan masih ingin duo bintang tersebut bertahan dan sudah bersiap untuk memperpanjang kontrak mereka.

Maklum, Donnarumma dan Ibrahimovic masih konsisten menjadi sosok vital yang membuat AC Milan tampil moncer musim 2020-2021.

Di Serie A, Donnarumma membuat I Rossoneri, julukan AC Milan, menjadi salah satu tim pemilik pertahanan terbaik dengan catatan delapan kali clean sheet.

Berebut Scudetto, Perseteruan Inter Milan & AC Milan Memanas, Conte Ngebet Pioli tak Tinggal Diam

Update Liga Italia, Eks Juventus Sanjung Gelandang Inter Milan, Ibrahimovic Kian Bertaji di AC Milan

Sementara itu, Ibracadabra, julukan Ibrahimovic, masih menggila sebagai predator tajam di usia 39 tahun dengan menjadi runner-up top skor sementara Liga Italia via torehan 14 gol.

Berkat kontribusi luar biasa tersebut, AC Milan pun kokoh di puncak klasemen hingga pekan ke-21 Serie A 2020-2021 dengan raihan 49 poin.

Tak heran mengapa AC Milan ngebet untuk menyodorkan kontrak anyar buat kedua bintangnya.

Di sisi Donnarumma, menurut laporan La Gazzetta dello Sport, Jumat (12/2/2021), AC Milan telah menawarkan kontrak baru dengan durasi lima tahun.

Dalam kontrak tersebut, dikabarkan bahwa sang kiper berusia 21 tahun akan menerima bayaran senilai 7,5 juta euro atau sekitar (Rp 127 miliar) per musim.

Namun, Raiola tak ingin Gigio Donnarumma diikat kontrak jangka panjang di AC Milan.

Kabarnya, sang agen ingin kontrak anyar tersebut hanya berdurasi dua tahun.

Lebih lanjut, Raiola akan melakukan pertemuan tertutup dengan Donnarumma untuk membicarakan mengenai masa depan sang kiper di San Siro.

Ia pun meminta pihak-pihak lain, seperti para jurnalis, untuk tak mempertanyakan soal hal ini, sehingga Donnarumma dapat berpikir jernih untuk mengambil keputusan.

"Anda harus meninggalkan Gigio sendirian, karena dia berusaha mencapai sesuatu yang sangat penting untuk Milan dan kariernya," kata Raiola yang berada di Palazzo Parigi, tempat pertemuan Lega Serie A hari ini.

"Sisanya akan dilakukan secara tertutup, tanpa memberi kesempatan jurnalis untuk tahu apa pun. Caranya seperti ini dan akan begini seterusnya," ucap Raiola.

Perihal Ibrahimovic, Mino Raiola tak begitu ambil pusing layaknya Donnarumma.

Berita AC Milan - Isyarat Hengkang Donnarumma, Rossoneri Buru 7 Pemain, Salah Satunya Penjaga Gawang

Update Liga Italia, Nasib Legenda AC Milan Ada di Tangan Juve, Hanya 1 Kesempatan, Tergantung Pirlo

Raiola menilai Ibra adalah sosok yang tepat di AC Milan, sehingga ia mengindikasikan sang klien untuk terus bertahan bersama MIlan.

“Ibrahimovic tidak mengejutkan saya," kata Raiola melanjutkan.

"Saya telah mengatakan Zlatan adalah satu-satunya yang bisa menyelamatkan Milan, dan saya terbukti benar."

"Saya tidak tahu apa yang ingin dia lakukan, tetapi dia adalah seseorang yang meningkatkan kualitas semua pemain, dia tidak mementingkan diri sendiri."

"Dia dibutuhkan di Milan agar klub dapat kembali ke tempat mereka seharusnya. Mereka mengerti, saya sangat bahagia untuknya, untuk Milan dan untuk para penggemar mereka."

Sementara itu, CEO AC Milan, Ivan Gazidis, secara terangan-terangan siap menawarkan kontrak baru kepada Ibrahimovic sehari sebelumnya.

Ia terlihat terkagum dengan pesona dan performa Ibra yang kian gemilang, sehingga tak ragu memberikan pernyataan tersebut.

"Tentu saja, mengapa tidak," ujar Gazidis kepada Sky Sport Italia, ketika ditanya soal potensi perpanjangan kontrak Ibrahimovic, Kamis (11/2/2021).

“Dia memiliki sejarah dengan Milan, klub ini membuatnya bersemangat dengan cara yang spesial."

Sementara itu, CEO AC Milan, Ivan Gazidis, mulai buka suara mengenai performa klubnya dalam perburuan gelar juara kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, musim ini.

Gazidis menyebut pencapaian klubnya musim ini menjadi salah satu perwujudan dari proses transformasi klub tersebut di masa mendatang.

"Saya datang ke klub ini karena memiliki mimpi dan ingin menjadi bagian dari kembalinya Milan ke puncak kejayaan," kata Gazidis dalam cuplikan wawancara dengan Sky Sport Italia.

"Dalam diri saya ada keinginan untuk meraih kesuksesan bersama Milan di era modern, saat ini kami baru berada di tahap awal," ujarnya menambahkan.

AC Milan sendiri tengah memuncaki klasemen Serie A dengan raihan 49 poin dari 21 pertandingan yang sudah dijalani musim ini.

Laju positif Milan, disebut Gazidis dipengaruhi oleh dua faktor penting yakni keberadaan pelatih Stefano Pioli dan performa konsisten penyerang veteran, Zlatan Ibrahimovic.

Gazidis, yang bergabung sebagai petinggi eksekutif Milan sejak 2018 lalu, juga melontarkan pujian kepada kinerja dua sosok tersebut.

"Pelatih tim kami merupakan sosok yang pintar serta memiliki pengalaman luas," ujar Gazidis.

"Sementara, Ibrahimovic seperti menjadi pembeda dan mendobrak setiap aturan yang ada, selalu," katanya menambahkan.

TRANSFER Liga Italia: Jadi Pesakitan di Klub Liga Inggris, AC Milan & Juventus Berebut Hakim Ziyech!

Man United Nebeng di Rumah Klub Liga Italia, Bukan AC Milan, Bintang Juventus Ronaldo Bisa Reunian

Kiprah pemain asal Swedia memang terbilang mengagumkan untuk ukuran penyerang 39 tahun di ajang liga teratas Eropa saat ini.

Ibrahimovic sudah mengoleksi 14 gol dari 11 penampilan di ajang Serie A untuk Milan sepanjang musim ini.

Torehan tersebut hanya berselisih dua gol dari pencapaian penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam tabel pencetak gol terbanyak musim ini.

Ibrahimovic sendiri tengah mempertimbangkan untuk memperpanjang kontraknya bersama Milan, yang sedianya berakhir pada Juni 2021 mendatang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "CEO AC Milan Sebut Ibrahimovic Jadi Pembeda di Serie A"
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Raiola Bahas Kontrak Klien di AC Milan: Tinggalkan Donnarumma! Ibra..."

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved