Kabar Artis

Krisdayanti Pakai Kebaya Hijau di Pengajian, Aurel Hermansyah Minta Maaf hingga Banjir Air Mata

Krisdayanti tampak menghadiri pengajian Aurel Hermansyah mengenakan kebaya hijau, calon istri Atta Halilintar minta maaf hingga banjir air mata.

YouTube/RCTI - ENTERTAINMENT
Aurel Hermansyah didampingi Ashanty dan Krisdayanti saat momen pengajian, Sabtu (20/03/2021). (YouTube/RCTI - ENTERTAINMENT) 

TRIBUNKALTARA.COM - Penyanyi Krisdayanti tampak menghadiri pengajian Aurel Hermansyah mengenakan kebaya hijau, calon istri Atta Halilintar minta maaf hingga banjir air mata.

Acara pengajian jelang pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar digelar pada Sabtu, (20/03/2021) di Hotel InterContinental, Pondok Indah Jakarta Pusat.

Pengajian pernikahan Aurel Hermansyah diwarnai banjir air mata saat calon istri Atta Halilintar meminta restu kepada orangtuanya.

Baca juga: Krisdayanti Kenang Momen Saat Hamil Aurel, Sebut Calon Istri Atta Lebih Mirip Anang Hermansyah

Hadir pula Krisdayanti yang mengenakan kebaya hijau mendampingi Aurel Hermansyah.

Momen haru terjadi ketika Aurel Hermansyah meminta maaf kepada Krisdayanti soal rencana pernikahannya dengan Atta Halilintar.

"Mimi, pertama maafkan kalau Lolly mengadakan acara dalam waktu mendadak," ucap Aurel Hermansyah melalui tayangan YouTube RCTI.

Kemudian Aurel Hermansyah berterima kasih kepada Krisdayanti yang telah datang ke pengajiannya.

"Terima kasih Mimi sudah hadir rangkaian acara bahagia Lolly," ujar Aurel Hermansyah.

Baca juga: Krisdayanti Absen, Yuni Shara Tampil Dampingi Aurel Hermansyah Saat Prosesi Siraman

Putri sulung Anang Hermansyah ini juga mengucapkan terima kasih atas segala jasa yang telah dilakukan Krisdayanti.

"Terima kasih Mimi sudah mengandungku selama 9 bulan, yang mengajarkan Lolly manis pahit kehidupan," tutur Aurel Hermansyah.

"Terima kasih untuk cintamu, terima kasih sudah sayang kepadaku, terima kasih untuk segala yang Mimi lakukan kepadaku," katanya menambahkan.

Baca juga: Krisdayanti Hadiri Pengajian Aurel Hermansyah hingga Kado Suami di Anniversary Pernikahan ke Sepuluh

Tak lupa Aurel meminta restu kepada Krisdayanti untuk menikah dengan Atta Halilintar.

"Lolly meminta restu untuk menikahi laki-laki pilihan Lolly, Muhammad Attamimi Halilintar," ujarnya.

Halaman
123
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved