Berita Nasional Terkini

Keluarga Besar Polri Ikut Gugur di Kapal Selam KRI Nanggala 402, Ini Penjelasan Kapolri Listyo Sigit

Keluarga besar Polri ikut gugur di kapal selam KRI Nanggala 402, ini penjelasan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kolase TribunKaltara.com / Humas Polri dan Instagram
Kapolri Listyo Sigit Prabowo dan kapal selam KRI Nanggala 402. (Kolase TribunKaltara.com / Humas Polri dan Instagram) 

TRIBUNKALTARA.COM, JAKARTA - Keluarga besar Polri ikut gugur di kapal selam KRI Nanggala 402, ini penjelasan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Tenggelamnya KRI Nanggala 402 yang ditumpangi 53 awak TNI AL, mendapat perhatian khusus dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Pasalnya diantara 53 awak kapal selam KRI Nanggala 402 tersebut, ada keluarga besar Polri yang ikut gugur.

Hal ini disampaikan Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat mengucapkan duka cita mendalam untuk para patriot kapal selam KRI Nanggala 402.

"Kami keluarga besar Polri, saya selaku pimpinan Polri menyampaikan keprihatinan dan duka cita yang mendalam, atas gugurnya saudara-saudara kita, prajurit terbaik KRI Nanggala 402," ucap Listyo Sigit Prabowo dalam siaran pers, Minggu (25/4/2021).

Dalam kesempatan itu, Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjelaskan, terdapat dua awak kapal selam KRI Nanggala 402 yang merupakan keluarga besar Polri, yakni Letkol Laut (P) Heri Oktavian, dan Letda Rhesa Tri.

"Saya informasikan juga Letkol laut Heri Oktavian kebetulan adalah masih keluarga besar Polri.

Di mana beliau adalah putra dari Kompol Purnawirawan Imron Hakim," kata Jenderal bintang 4 polisi ini.

Sedangkan, Letda Rhesa Tri kebetulan adalah adik sepupu dari AKP Maria S Silalahi.

Oleh karena itu, Kapolri secara khusus mengungkapkan rasa duka cita, tak hanya untuk TNI tapi juga untuk keluarga besar Polri.

Lebih lanjut Kapolri turut menghaturkan doa untuk seluruh keluarga besar TNI AL untuk diberikan kekuatan atas peristiwa yang terjadi.

Pihaknya juga mengaku telah mendampingi kegiatan yang dilakukan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Baca juga: Baju Keselamatan Ditemukan, Awak KRI Nanggala Diduga Tak Sempat Pakai, KASAL Ungkap Kemungkinan Ini

Baca juga: Rasa Sedih Panglima TNI Saat Umumkan Seluruh Awak KRI Nanggala 402 Gugur

Baca juga: Panglima TNI: Seluruh Awak KRI Nanggala 402 Telah Gugur

"Kami sangat merasakan suasana kebatinan dari seluruh keluarga besar karena kami mendampingi bapak Panglima TNI dari mulai (kapal) subsunk sampai dengan hari ini tentunya kami mendoakan kepada seluruh keluarga besar TNI AL," lanjutnya.

"Kami mengucapkan duka cita mendalam dan seluruh keluarga besar rekan rekan al selalu diberikan kekuatan dan ketabahan," tandasnya.

Siapkan posko SAR

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved