Kabar Artis
Profil Kartika Putri, Trending di Twitter Seusai Dokter Richard Lee Ditangkap Polisi
Berikut ini profil Kartika Putri, artis yang disorot usai penangkapan dokter Richard Lee. Nama Kartika Putri bahkan trending di Twitter.
Sebelumnya Kartika Putri memandu acara kuis interaktif "Rejeki Malam" yang tayang dini hari di ANTV.
Tidak hanya memandu acara televisi, Kartika Putri juga mulai menghiasi layar bioskop melalui beberapa film.
Masuknya Kartika Putri pada layar film ditindai pada tahun 2012. Film pertama yang dibintangi Kartika Putri adalah film "Tali Pocong Perawan 2".
Baca juga: Innalilahi, Sempat Terpapar Covid-19, Ibunda Kartika Putri Meninggal Dunia
Setelah itu Kartika Putri membintangi film "Mama Minta Pulsa"dan "Perempuan di Rumah Angker". Setelah itu, Kartika Putri memandu acara musik yang tayang di RCTI, yaitu Dahsyat.
Namanya semakin melejit setelah memandu Dahsyat, bersama Olga Syahputra, Rafi Ahmad, dan Jesica Iskandar.
Setelah dari Dahsyat, Kartika Putri memandu acara musik yang tayang di SCTV, yaitu Inbox.
Pada 2018, Kartika Putri tampil dalam film horor berjudul ‘The Secret: Suster Ngesot Urban Legend’ bersama Nagita Slavina dan Marshanda.
Menikah dengan Habib Usman Bin Yahya
Setelah membintangi "The Secret: Suster Ngesot Urban Legend" pada 2018, Kartika Putri dikabarkan menikah.
Pria yang menikahinya tersebut adalah Habib Usman Bin Yahya.
Kabar pernikahan mereka terungkap setelah Kartika Putri mengunggah foto tengah menggenggam tangan seseorang di depan Masjid An Nabawi Madinah.
Hal yang menarik perhatian, di caption fotonya dia tuliskan kata Halal. Unggahan ini banyak diartikan dia telah melangsungkan pernikahan di Makah.
Dengan latar belakang foto dirinya dan Kartika Putri, Habib Usman menjawab pertanyaan perihal kabar pernikahannya dengan sang artis.
"Assalamualaikum habib, apa benar habib sudah menikah dengan kak Kartika? Moga moga dijawab," tanya seseorang melalui fitur ask question.
"Alhamdulilah benar doakan sakinah mawaddah wa rohmah... Bismillah," jawab akun Instagram @habibusmanbinyahya.