Kabar Artis

Melisa Hartanto Bongkar Sisi Lain Indonesian Idol, hingga Emoh Dipanggil Crazy Rich Surabaya

Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Melisa Hartonto membongkar sisi laing Indonesian Idol ke Boy William, hingga emoh dipanggil Crazy Rich Surabaya.

YouTube / Boy William
Boy William berbincang dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol, Melisa Hartanto, Jumat (13/8/2021). (YouTube / Boy William) 

TRIBUNKALTARA.COM - Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Melisa Hartonto membongkar sisi laing Indonesian Idol ke Boy William, hingga emoh dipanggil Crazy Rich Surabaya.

Berstatus 4 besar Indonesian Idol, Melisa Hartanto kini mulai meniti karier untuk bersaing di industri hiburan tanah air.

Melisa Hartanto mengungkapkan kesibukannya saat ini pada Boy William yang saat ini dalam proses merilis single.

"Urusin single sih yang pasti lagi proses," kata Melisa di YouTube Boy William, Jumat (13/8/2021).

Penyanyi asal Surabaya ini juga mengaku seabagai wedding singer meski berstatus jebolan 4 besar Indonesian Idol.

"Masih wedding singer juga sih kalau kalau dipanggil off air, Karena sudah Idol beda, dulu kan nyanyi sama band," ucap Melisa Hartanto.

Di tengah kesibukannya, Melisa Hartanto juga sempat membongkar sisi lain Indonesian Idol di depan Boy William.

Hal ini terungkap saat Boy William mempertanyakan kisah di balik panggung Indonesian Idol kepada Melisa Hartanto.

Tak tanggung-tanggung, Melisa Hartanto mengaku kontestan Indonesian Idol pernah membicarakan Boy William di belakang.

Hal itu justru mendapat respons tak terduga dari Boy William.

Baca juga: Indonesian Idol Tadi Malam, Standing Ovation Tak Cukup Berarti, Air Mata Iringi Melisa Tereliminasi

"Jujur ya kalian suka ngomongin aku sama Daniel gak? kok si Boy sih yang jadi hostnya?" tanya Boy William.

"Pernah," kata Melisa Hartanto yang disambut tawa oleh Boy William.

Meski demikian, Boy William tetap menerima jawaban Melisa dengan lapang dada.

"Ternyata itulah namanya di dunia, di dalam suatu pekerjaan aja, tetap aja diomongin dari belakang," kata Boy William

"Padahal kita dm-dman tapi di belakang, kok boy sih?" timpal Melisa Hartanto.

Emoh dipanggil Crazy Rich Surabaya

Selain punya suara bagus, Melisa Hartanto kerap dijuluki Crazy Rich Surabaya.

Statusnya sebagai Crazy Rich Surabaya itu terungkap saat Judika membicarakan pernikahan Melisa.

Kala itu Judika menjadi penyanyi di acara pernikahan Melisa dan Raven.

Sosok suami Melisa Hartanto, Rafael Raven Go merupakan pengusaha muda dan pemilik merek kosmetik Implora.

Tetapi saat mengikuti audisi Indonesian Idol, Melisa hanya mengaku berprofesi sebagai wedding singer dan menyembunyikan statusnya sebagai Crazy Rich Surabaya.

Namun Melisa mengaku emoh dipanggil Crazy Rich Surabaya.

"Malu aku," kata Melisa mengungkap perasaannya dijuluki Crazy Rich Surabaya.

Menurut Melisa, banyak orang yang jauh lebih kaya dari dia.

"Kalau misalnya dilihat orang-orang yang mungkin jauh, jauh, jauh lebih kaya," kata Melisa.

Baca juga: Hasil Indonesian Idol Tadi Malam, Rimar Banjir Pujian Melisa Gagal Puaskan Juri, Siapa Tereliminasi?

"Kayak 'hah ini anak siapa? Dia bangga jadi orang kaya?' enggak enak gitu," tambahnya.

Walaupun merasa malu dengan julukan Crazy Rich Surabaya yang diberikan padanya, Melisa Hartanto tetap berusaha bahagia dan bersyukur.

"Orang-orang at least lebih penasaran, lebih tahu siapa Melisa," ucap penyanyi berusia 27 tahun itu.

Selain itu, Melisa Hartanto juga sempat merasa stres dengan panggilan Crazy Rich Surabaya.

Pasalnya, setiap kali menerima standing ovation atau apresiasi atas penampilannya di Indonesian Idol, orang-orang akan menilai itu didapatnya karena kemampuannya secara materi untuk membeli penilaian.

"Sebenarnya aku awalnya cukup stres dibilang crazy rich itu, beban banget," ucap Melisa.

"Karena semua orang jatuhnya misalnya aku dapat standing ovation, aku dapat penghargaan dan apresiasi dari juri, performaku bagus misalnya, semua orang bilangnya 'nah ini beli'," sambungnya.

(*)

(TribunKaltara.com / Cornel Dimas Satrio K)

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved