Berita Internasional Terkini
Taliban Kuasi Afghanistan, Menlu RI Retno Marsudi Beber Evakuasi WNI Secara Hati-hati dan Rahasia
Taliban Kuasi Afghanistan, Menteri Luar Negeri atau Menlu RI Retno Marsudi beber proses evakuasi WNI di Afghanistan secara hati-hati dan rahasia.
TRIBUNKALTARA.COM - Taliban Kuasi Afghanistan, Menteri Luar Negeri atau Menlu RI Retno Marsudi beber proses evakuasi WNI di Afghanistan secara hati-hati dan rahasia.
Proses evakuasi Warga Negara Indonesia ( WNI) di Afghanistan dengan cara itu disampaikan Menlu Retno Marsudi memiliki alasan yang sangat kuat.
Dinamika lapangan yang begitu tinggi dan selalu berubah-ubah membuat evakuasi harus dilakukan penuh kehati-hatian dan rahasia.
Dan sudah barang tentu, Menteri Luar Negeri atau Menlu RI Retno Marsudi cara itu merupakan upaya negara menjamin keselamatan seluruh WNI.
Baca juga: Lahir di Iran, Gubernur Wanita Pertama Afghanistan yang DItangkap Taliban, Ini Profil Salima Mazari
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengungkapkan, rencana evakuasi warga negara Indonesia (WNI) dari Afghanistan dirancang dan dipersiapkan secara berhati-hati dan rahasia atau low key.
"Rencana evakuasi ini dirancang dan dipersiapkan secara matang selama beberapa hari, secara hati-hati, dan low key," kata Retno dalam konferensi pers di Bandara Halim Perdanakusuma, Sabtu (21/8/2021).
Ia mengatakan, kehati-hatian dan sifat low key tersebut diperlukan karena adanya dinamika lapangan yang sangat tinggi dan situasi yang sangat cair.
"Semua kehati-hatian ini harus kita lakukan demi keselamatan warga negara Indonesia dan evacuee lainnya serta demi kelnacaran pelaksanaan misi evakuasi secara keseluruhan," kata dia.
Retno mengatakan, awalnya, vakuasi terhadap WNI direncanakan menggunakan pesawat sipil.
Namun, kata Retno, evakuasi akhirnya diputuskan menggunakan pesawat militer karena perubahan kondisi di lapangan.
Di tengah jalan, rencana tersebut harus disesuaikan dengan kondisi lapangan yang berubah.
Dan sesuai koordinasi dengan Panglima TNI, maka diputuskan evakuasi menggunakan pesawat militer," ujar Retno.
Selama persiapan, kata dia, koordinasi erat terus dilakukan dengan kementerian/lembaga terkait. Semua langkah yang ditempuh dilaporkan kepada Presiden Jokowi.
Baca juga: Taliban Kuasai Afghanistan, Sejumlah Negara Bereaksi, Amerika, Inggris & Kanada Lakukan ini, Turki?
"Laporan langsung terakhir saya sampaikan kepada Bapak Presiden 18 Agustus pagi hari. Kemarin saya juga sampaikan briefing di depan Menko Polhukam, Panglima TNI, Kapolri, Wakabin, dan KSP," kata Retno.
Berita Internasional Terkini
TribunKaltara.com
Taliban
Afghanistan
Menlu
Retno Marsudi
evakuasi
WNI
rahasia
Warga Negara Indonesia
Ibu di Suriah Melahirkan di Bawah Puing-puing Akibat Gempa, Bayinya Berhasil Diselamatkan |
![]() |
---|
Korban Meninggal Dunia Gempa Turki dan Suriah Bertambah, Sudah 1.800 Nyawa Melayang |
![]() |
---|
Profil Paus Benediktus XVI, Mantan Pemimpin Umat Katolik Roma yang Wafat di Usia 95 tahun |
![]() |
---|
Covid-19 Kembali Menghantui China, Antrean Peti Mati Mengular di Beijing, Puncak Kasus April 2023? |
![]() |
---|
Tembakan Rudal Korea Utara Melintasi Wilayah Jepang, WNI di Aomori dan Hokkaido Diminta Tetap Tenang |
![]() |
---|