Berita Nasional Terkini

Irjen Napoleon Bonaparte jadi Tersangka Penganiayaan Muhammad Kece, Sang Jenderal Diisolasi Polri

Babak baru kasus penganiayaan Muhammad Kece di penjara Bareskrim Polri, kini Irjen Napoleon Bonaparte resmi jadi tersangka.

Kolase TribunKaltara.com / Istimewa dan kompas tv
YouTuber Muhammad Kece setelah dianiaya oleh Irjen Pol Napoleon Bonaparte. (Kolase TribunKaltara.com / Istimewa dan kompas tv) 

Hasil pemeriksaan terungkap, peristiwa penganiayaan terjadi Kamis (26/8) dini hari antara pukul 00.30 sampai dengan 01.30 WIB.

Dalam video CCTV terlihat Irjen Pol Napoleon Bonaparte dibantu tiga tahanan Rutan Bareskrim Polri mendatangi kamar sel isolasi M Kece pukul 00.30 WIB.

Polri sebut Irjen Napoleon Bonaparte sempat upayakan damai

Irjen Napoleon Bonaparte ternyata sempat berupaya untuk menyelesaikan kasus penganiayaan terhadap Muhammad Kece secara damai.

Hal tersebut tertuang dalam surat perjanjian perdamaian antara keduanya.

"Karena di awal di dalam proses penyelidikan semua peristiwa itu diakui oleh NB.

Ternyata mungkin yang bersangkutan tidak menyangka karena di awal disampaikan kepada penyidik surat pencabutan dan surat perdamaian," kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/9/2021).

Menurut Andi, penyidik memutuskan tetap mengusut kasus tersebut lantaran bukan delik aduan.

Setelah proses pengusutan ini, Napoleon mulai membantah keterangan pernah menganiaya M Kece.

"Tapi karena kasus yang terjadi bukan delik aduan maka penyidik memutuskan untuk tetap melaksanakan penyidikan. Nah di dalam proses penyidikan inilah ternyata saudara NB menarik semua keterangannya," jelasnya.

Polri isolasikan Irjen Napoleon Bonaparte

Atas dasar tindakan sang Jenderal polisi, penyidik lantas melakukan isolasi terhadap Irjen Napoleon Bonaparte.

Pasalnya diduga ada upaya Irjen Napoleon Bonaparte untuk mempengaruhi saksi-saksi lain.

"Oleh karena itu kalau rekan-rekan cermati, setelah pemeriksaan itu Bareskrim sampai sekarang isolasi terhadap yang bersangkutan.

Tujuannya apa? Penyidik melihat NB ini mempengaruhi saksi-saksi lain. Oleh karena itu kita lakukan isolasi," jelasnya.

Baca juga: Gelagat Senyap Irjen Napoleon Bonaparte Aniaya Muhammad Kece, Jenderal Polisi tak Sendiri

Sumber: Kompas TV
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved