Ditopang Baterai 5000 mAh, Simak Perbedaan Galaxy A22 dan Galaxy M22 yang dibanderol Rp 2 Jutaan

Berikut ini perbedaan spesifikasi Galaxy A22 dengan Galaxy M22 beserta harganya per Oktober 2021.

Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Amiruddin
Kolase Instagram @samsungindonesia dan website Samsung Indonesia
Galaxy A22 (kiri), Galaxy M22 (kanan). 

TRIBUNKALTARA.COM – Berikut ini perbedaan spesifikasi Galaxy A22 dengan Galaxy M22 beserta harganya per Oktober 2021.

Diketahui kedua HP ini memiliki spesifikasi yang hampir sama, menilik dari daya tahan, baik Galaxy A22 maupun Galaxy M22 ini ditopang dengan baterai berkapasitas 5000 mAh.

Baca juga: Dibanderol Rp 3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A22 5G atau Galaxy A32 5G? Simak Perbandingannya

Hal itu membuat dua ponsel ini mendukung kegiatan para penggunanya yang gemar gaming maupun berselancar di dunia maya.

Selain itu Galaxy A22 dan Galaxy M22 ini dibanderol dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp 2 jutaan saja.

Lalu bagaimana perbedaan spesifikasi dari kedua HP keluaran Samsung ini? Simak selengkapnya berikut ini:

Spesifikasi dan harga Galaxy A22

Ponsel ini rilis di Indonesia pada awal bulan Juni 2021 lalu menyusul versi 5G yang terlebih dahulu dipasarkan.

Adapun spesifikasi Galaxy A22 dari segi dimensi, ponsel ini memiliki ukuran 159.3 x 73.6 x 8.4 mm dengan bobot 186 gram.

HP ini mengusung modul empat kamera belakang berbentuk persegi dengan kamera selfie water drop notch yang terlihat melingkar.

Sementara untuk layar, Samsung Galaxy A22 ini dibekali Super AMOLED berukuran 6,4 inci dengan refresh rate 90 Hz, touch sampling rate 180 Hz, resolusi 720 x 1600 piksel, kecerahan 600 nits serta rasio screen to body sebesar 84,3 persen.

Samsung Galaxy A22
Samsung Galaxy A22 (Instagram @samsungindonesia)

Untuk kamera, HP ini mengusung kamera utama beresolusi 48 MP yang dilengkapi dengan OIS, kamera ultrawide 8 MP, makro 2 MP dan kamera depth 2 MP.

Sedangkan kamera depan, Samsung membekali Galaxy A22 ini dengan resolusi 13 MP.

Beralih ke dapur pacu, kinerja Galaxy A22 vers 4G ditopang dengan chipset MediaTek Helio G80 yang dikombinasikan dengan penyimpanan berkapasitas 6 GB untuk RAM dan ROM 128 GB.

Ponsel ini menerapkan sistem operasi Andriod 11 dan tampilan antarmuka One UI Core 3.1.

Lanjut ke baterai, daya tahan yang disematkan ke dalam ponsel Galaxy A22 ini cukup besar yakni 5000 mAh yang dilengkapi dengan fitur fast charging 15 Watt.

Sumber: Tribun Kaltara
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved