Kabar Artis

Atta Halilintar Lakukan Medical Check Up, Dokter Minta Suami Aurel Hermansyah Naik Meja Operasi

Kabar kurang mengenakkan datang dari YouTuber Atta Halilintar, saat lakukan medical check up atau pemeriksaan kesehatan di rumah sakit baru-baru ini.

Editor: Amiruddin
Instagram / @aurelie.hermansyah
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah 

TRIBUNKALTARA.COM - Kabar kurang mengenakkan datang dari YouTuber Atta Halilintar, saat melakukan medical check up atau pemeriksaan kesehatan di rumah sakit baru-baru ini.

Suami dari artis Aurel Hermansyah itu diminta oleh dokter spesialis yang menanganinya segera naik meja operasi.

Ternyata, dokter spesialis tulang yang memeriksa kesehatan Atta, mendiagnosa ada yang robek pada ankle kaki Atta.

Makanya, pemilik Atta PS Pati FC tersebut menyembuhkan cedera yang dialaminya.

Cedera yang dialami oleh Atta Halilintar diduga terjadi saat bermain bola belum lama ini.

Selain aktif sebagai YouTuber, Atta Halilintar juga menyukai cabang olahraga sepakbola.

Terbukti suami Aurel tersebut kini jadi pemilik klub Liga 2 2021, AHHA PS Pati FC.

YouTuber Atta Halilintar mengalami kejadian tidak mengenakkan.

Ini setelah pergelangan kakinya mengalami cedera saat bermain sepak bola.

Baca juga: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Ngobrol Akrab dengan Raul Lemos, Tak Sabar Bertemu

Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube AH, Senin (18/10/2021).

Karena kejadian ini, sang istri Aurel Hermansyah meminta Atta untuk memeriksakan kakinya.

Atta Halilintar menjalani medical check up di Rumah Sakit Hermina, Bintaro.

Ia memeriksa seluruh tubuhnya, mulai dari kepala hingga kaki.

"Ya, hari ini mau medical check up di RS Hermina Bintaro, kemarin yang medical check up di sini anak-anak AHHA PS Pati FC sekarang aku," kata Atta.

Halaman
12
Sumber: Tribunnews.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved