Liga Italia
Daftar Susunan Pemain Inter Milan vs Juventus di Derby D'Italia, Calhanoglu dan Dybala Tampil?
Berikut daftar susunan pemain Inter Milan vs Juventus di Derby d Italia, Hakan Calhanoglu dan Paulo Dybala dibawa, tayang Live Streaming RCTI Plus.
Terakhir kali Hakan Calhanoglu mencatatkan assist saat tampil 83 menit di laga Inter Milan melawan Fiorentina.
Tetapi setelah itu, performa Hakan Calhanoglu jeblok, meski Inter Milan menang.
Moncernya Arturo Vidal menjadi alasan tersendiri Simone Inzaghi memilih menyimpan Calhanoglu di bangku cadangan.
Adapun di lini depan, Inter Milan juga tak akan diperkuat Joaquin Correa yang harus absen akibat cedera.
Kendati demikian, Lautaro Martinez dan Edin Dzeko siap dimainkan bersama untuk menghancurkan pertahanan Juventus.
Berikut daftar susunan pemain Inter Milan dan Juventus di Derby d Italia :
- Inter Milan:
Samir Handanovic, Cordaz, Radu; Milan Skriniar, Stefan De Vrij, Bastoni, Kolarov, D'Ambrosio, Dumfries, Darmian, Dimarco; Ivan Perisic, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Arturo Vidal, Matias Vecino, Roberto Gagliardini; Edin Dzeko, Lautaro Martinez, Alexis Sanchez, Martin Satriano.
Pelatih: Simone Inzaghi
- Juventus :
Wojciech Szczesny, Pinsoglio, Mattia Perin; De Sciglio, Chiellini, Matthijs De Ligt, Danilo, Juan Cuadrado, Alex Sandro, Pellegrini, Leonardo Bonucci, Daniele Rugani; Arthur, Aaron Ramsey, Weston McKennie, Federico Bernardeschi, Federico Chiesa, Manuel Locatelli, Rodrigo Bentancur, Dejan Kulusevski; Alvaro Morata, Paulo Dybala, Kaio Jorge.
Pelatih: Massimiliano Allegri
Baca juga: Vidal Jawab Kepercayaan di Liga Champions, Calhanoglu Tersingkir, Inter Milan Tatap Derby DItalia
Head to Head Inter Milan vs Juventus :
16/05/21 Juventus 3-2 Inter Milan
10/02/21 Juventus 0-0 Inter Milan (Coppa Italia)