Liga 1
Live Streaming Persija vs Bali United di Liga 1, Perang Bomber Balkan, Simic dan Spaso Starter
Saksikan Live Streaming Persija vs Bali United di Liga 1, Marko Simic dan Ilija Spasojevic satrter, tayang di vidio.com dan Indosiar.
Adapun Marko Simic kini telah mengemas 8 gol untuk Persija di Liga 1.
Striker asal Kroasia itu juga tampil tajam dengan mencetak gol tunggal kemenangan Persija di laga penting kontra Persib pekan lalu.
Persija justru berada di bawah Bali United dalam susunan klasemen sementara Liga 1.
Skuad Macan Kemayoran masih tertahan di posisi 9 dengan koleksi 18 poin.
Anak asuh Angelo Alessio itu terpaut 4 poin dari Bali United yang duduk di peringkat 6.
Baca juga: Persija vs Bali United, Simic Cs Siap Tempur, Angelo Alessio Bandingkan Macan Kemayoran dan Persib
Pelatih Angelo Alessio menyadari potensi bahaya yang datang dari Bali United.
Iapun meminta Persija terus melanjutkan momentum kemenangan atas Persib agar bisa menyapu laga dengan kemenangan.
"Saya ingin tim menunjukan mentalitas juara yang sesungguhnya, karena ini adalah laga yang berat," tutul Angelo Alessio jelang kontra Bali United.
Selain itu, pelatih asal Italia ini juga menyoroti jadwal padat Persija Jakarta.
Berturut-turut tim berjulukan Macan Kemayoran harus menghadapi klub papan atas klasemen Liga 1.
"Memang situasinya tidak mudah karena setelah melawan Persib kami harus menghadapi Bali United, dilanjutkan melawan Borneo FC.
Kami melakoni pertandingan dengan jarak waktu tiap empat hari," ucap Angelo Alessio.
"Dengan komposisi tim yang kami miliki saat ini tidak akan mudah," kata Angelo Alessio menambahkan.
"Kemenangan melawan Persib menjadi momentum untuk bisa naik ke papan atas dan momentum itu tidak ada artinya jika kami tidak bermain baik di laga selanjutnya lawan Bali United, Borneo FC, dan seterusnya," ungkap eks asisten Antonio Conte ini.
Sementara itu, pelatih Bali United Stefano Cugurra telah mengantongi kekuatan Persija yang perlu diwaspadai Serdadu Tridatu.