Berita Tana Tidung Terkini

Hari Juang Kartika, Kodim 0914 Tana Tidung Gelar Donor Darah, Targetkan 100 Kantong

Dalam rangka Hari Juang Kartika, Kodim 0914 Tana Tidung gelar bakti sosial donor darah di Makodim 0914 Tana Tidung, Kamis (9/12/2021).

Penulis: Risnawati | Editor: Junisah
TRIBUNKALTARA.COM/RISNAWATI
Kodim 0914 Tana Tidung gelar bakti sosial donor darah di Makodim 0914 Tana Tidung, Kamis (9/12/2021) 

TRIBUNKALTARA.COM, TANA TIDUNG - Kodim 0914 Tana Tidung gelar bakti sosial donor darah di Makodim 0914 Tana Tidung, Kamis (9/12/2021)

Donor darah ini merupakan rangkaian dalam peringatan Hari Juang TNI AD 2021, yang jatuh pada 15 Desember 2021 mendatang.

Dandim 0914 Tana Tidung, Letkol Czi Tri Priyo Utomo menargetkan donor darah kali ini, sekira 100 kantong.

Baca juga: Ingin Donor Darah di PMI Kabupaten Bulungan, Pendonor Wajib Patuhi Persyaratan Kesehatan Ini

"Target donor darah dalam rangka Hari Juang Kartika, saat ini namanya Hari Juang TNI AD, targetkan 50 sampai 100 kantong," ujarnya kepada TribunKaltara.com

Dia menyebutkan, sasaran dari donor darah ini, menyasar masyarakat secara umum.

Baca juga: Ikut Donor Darah Bantu PMI, Wujud Baksos Prajurit Momen Sambut HUT ke-76 TNI

"Semua penduduk berpartisipasi. Kita juga berterimakasih kepada stakeholder yang turut hadir," katanya.

Lebih lanjut dia sampaikan, ada sekira 20 personel Kodim 0914 yang mengikuti donor darah hari ini.

Kegiatan donor darah di Makodim 0914 Tana Tidung, Kamis (9/12/2021)
Kegiatan donor darah di Makodim 0914 Tana Tidung, Kamis (9/12/2021) (TRIBUNKALTARA.COM/RISNAWATI)

"(Anggota) yang lain ikut latihan penanggulangan bencana di Korem.

Hari ini saja untuk agenda donor darahnya. Karena ini dilaksanakan serentak se-Indonesia," ucapnya.

Baca juga: Hipakad Kaltim Gelar Aksi Donor Darah dan Pengecatan Taman Makam Pahlawan Dharma Agung Balikpapan

Dia menambahkan, hasil dari donor darah ini akan dibawa ke PMI Bulungan.

"Karena alatnya ada di sana (PMI Bulungan). Ketika nanti kita membutuhkan, bisa mengambil di sana," tuturnya.

Selain personel Kodim 0914, ada juga personel Polsek Sesayap mengikuti donor darah. Adapun personel yang ikut mendonor berjumlah 6 personel.

(*)

Penulis: Risnawati

Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved