Kabar Artis

Resmi Dipersunting Pengusaha Otomotif, Roro Fitria Diberi Maskawin Fantastis

“Kalau bagi Nyai berapapun yang kangmas kasih Nyai terima dengan hati yang sangat bahagia, akad jauh lebih berharga dari apapun,” kata Roro Fitria.

Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Sumarsono
Warta Kota/Ikhwana Mutuah Mico
Roro Fitria menikah dengan Andri Irwan, Rabu (29/12/2021), bersamaan dengan ulang-tahunnya. 

TRIBUNKALTARA.COM – Aktris Roro Fitria resmi menikah dengan pengusaha otomotif, Andri Irawan tepat di hari ulang tahunnya pada Rabu (29/12/2021).

Roro Fitria diketahui dipersunting dengan maskawin bernilai fantastis Rp 290.122.021.

Bukan tanpa alasan, nominal tersebut rupanya disesuaikan dengan tanggal pernikahan mereka.

“Kalau bagi Nyai berapapun yang kangmas kasih Nyai terima dengan hati yang sangat bahagia, ucapan  janji, akad jauh lebih berharga dari apapun,” kata Roro Fitria, dikutip Tribunkaltara dari kanal YouTube KH Infotainment, Kamis (30/12/2021).

Baca juga: Lepas Masa Lajang, Roro Fitria Dipersunting Pengusaha Otomotif dengan Maskawin Fantastis

“Jadi sesuai dengan tanggal (akad) di mana ini juga hari ulang tahun jadi nominalnya Rp 290.122.021 beberapa logam mulia, seperangkat alat salat dan 2 set perhiasan,” imbuhnya.

Pasangan yang mengusung dua adat dalam satu acara ini tampak memesona saat memakai setelan busana pengantin dari Jawa bernuansa putih.

Demi menunjang penampilannya, Roro Fitria mengaku sampai memboyong tim rias khusus dari Yogyakarta.

“Nyai sangat menghormati adat istiadat jadi Nyai boyong semua tim Paes Ageng Keraton dari Shinta Ayu Jogja dan beberapa tim peraga upacara Panggih dari Keraton juga semuanya original dari sana,” ungkapnya.

Roro Fitria dan Andri Irwan setelah sah melangsungkan pernikahan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (29/12/2021).
Roro Fitria dan Andri Irwan setelah sah melangsungkan pernikahan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (29/12/2021). ( Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana)

Sementara itu menyoal bulan madu, pasangan yang kenal melalui taaruf ini sepakat untuk menghabiskan waktu bersama ke Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Andri Irawan mengatakan dirinya akan mengajak sang istri untuk berkendara menggunakan motor untuk ke lokasi tersebut.

Baca juga: Tutup Tahun 2021, Roro Fitria Akan Menikah dengan Pengusaha 29 Desember Mendatang

“InsyaAllah rencananya kita mau riding,” ujar Andri Irawan.

“Yang paling mendekati ini akan ada MotoGP kan Februari, jadi rencananya kita riding dari Bali ke Mandalika,” lanjut dia.

Sementara Roro Fitria beranggapan momen kebersamaannya dengan pasangan pasca sah menjadi suami istri itu bak bulan madu baginya.

“Kalau bagi Nyai sekarang pun duduk bersama sudah termasuk bulan madu, sudah sah. Alhamdulillah,” timpal Roro Fitria tersipu.

Sedangkan untuk momongan, sepasang pengantin baru ini sepakat untuk tidak menundanya.

“Kalau dari guru ngajarin saat kita sah ya kita langsung gas pol aja, berkahnya nambah kan. Ini udah berkah tambah lagi ada anak makin berkah. Jadi yakin aja orangtua ngajarinnya seperti itu,” tandas suami Roro Fitria.

(TribunKaltara.com/Titik Wahyuningsih)

Sumber: Tribun Kaltara
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved