Berita Nasional Terkini
Arteria Dahlan Minta Maaf ke Masyarakat Sunda seusai Ditegur dan Disanksi PDIP, Janji Bekerja Silent
Buntut menyinggung Bahasa Sunda, Arteria Dahlan ditegur dan terancam sanksi dari PDIP, anggota DPR itu minta maaf dan janji bekerja silent.
TRIBUNKALTARA.COM - Buntut menyinggung Kajati berbicara Bahasa Sunda, Arteria Dahlan ditegur dan terancam sanksi dari PDIP, anggota DPR itu minta maaf dan janji bekerja silent.
Anggota Komisi III DPR RI, Arteria Dahlan akhirnya mendapat teguran dari PDIP setelah viral menyinggung Bahasa Sunda.
Sebelumnya Arteria Dahlan sempat menyinggung orang menggunakan Bahasa Sunda saat rapat di Kejaksaan.
Keluhan Arteria Dahlan itu disampaikan saat rapat di DPR belum lama ini, hingga minta Kajati yang berbicara menggunakan Bahasa Sunda saat rapat, agar diberhentikan.
Namun pernyataan Arteria Dahlan tersebut justru memantik amarah masyarakat Sunda.
Polemik ini yang membuat politikus PDIP itu viral di Twitter dan menjadi sorotan masyarakat Sunda.
Tak ingin polemik tersebut berlarut, DPP PDIP akhirnya turun tangan memberikan teguran kepada Arteria Dahlan.
Bahkan anggota DPR RI itu terancam disanksi dari DPP PDIP.
Pernyataan itu disampaikan oleh Ketua DPP Badan Kehormatan PDIP, Komaruddin Watubun.
"Partai kita memberikan peringatan keras kepada Arteria Dahlan" ucap Komaruddin Watubun, Kamis (20/1/2022).
Sebab, kata Komaruddin, dari sisi kepartaian PDIP, apa yang dilakukan Arteria Dahlan melanggar kode etik dan disiplin beroganisasi.
"Nah kata-kata yang disampaikan Pak Arteria itu dari segi kedisplinan dan berorganisasi pas atau tidak, ukuran kan ternyata ada reakasi publik yang begitu keras, itu menunjukkan itu tidak etis untuk disampaikan ke publik," kata Komaruddin.
"Apalagi itu sudah menyangkut mengarah kepada etnis atau suku tertentu, meskipun maksud dia barang kali baik menurut dia, tetapi tidak baik menurut yang menerima kritikan itu, kita memberi teguran," ujar Komaruddin menambahkan.
Dalam keterangannya, Komaruddin menuturkan, teguran terhadap Arteria Dahlan diberikan pagi tadi sesuai AD/ART PDIP.
Arteria Dahlan singgung bahasa Sunda
Arteria Dahlan
Bahasa Sunda
Sunda
PDIP
PDI Perjuangan
DPR
minta maaf
TribunKaltara.com
Cetak Rekor MURI, Menteri ATR BPN Pimpin Pasang Sejuta Patok: Mafia Tanah Tiarap, Nongol Gebuk! |
![]() |
---|
Blak-blakan Bos Nasdem Surya Paloh, Bicara Reshuffle hingga Pertemuannya dengan Jokowi dan Airlangga |
![]() |
---|
Alasan Surya Paloh ke Kantor Partai Golkar di Rabu Pon, Mengapa Bukan Temui Elite Koalisi Perubahan? |
![]() |
---|
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, Bos Nasdem Surya Paloh ke Kantor Golkar, Respons Airlangga Hartarto |
![]() |
---|
Jawaban Presiden Jokowi, Menteri Nasdem tak Hadir Rapat di Istana, Sinyal Kuat Reshuffle Kabinet? |
![]() |
---|