Liga 1

Bomber Persik Youssef Ezzejjari jadi Mimpi Buruk Bhayangkara FC, Peluang Arema FC Kudeta King Eze Cs

Bomber Persik Kediri Youssef Ezzejjari jadi mimpi buruk Bhayangkara FC, peluang Arema FC kudeta King Eze cs.

Editor: Amiruddin
Instagram / @persikfcofficial
Penyerang andalan Persik Kediri di Liga 1 2021, Youssef Ezzejjari. Bomber Persik Kediri Youssef Ezzejjari jadi mimpi buruk Bhayangkara FC, peluang Arema FC kudeta King Eze cs. (Instagram / @persikfcofficial) 

TRIBUNKALTARA.COM - Bomber Persik Kediri Youssef Ezzejjari jadi mimpi buruk Bhayangkara FC, peluang Arema FC kudeta King Eze cs.

Pemuncak klasemen sementara Liga 1, Bhayangkara FC takluk di tangan Persik Kediri dengan skor 1-0.

Adalah Youssef Ezzejjari yang jadi mimpi buruk bagi Bhayangkara FC berkat golnya di menit 22.

Di babak kedua, kedua tim silih berganti melakukan serangan.

Sayang, tak ada gol tambahan yang tercipta.

Skor 1-0 untuk kemenangan Persik Kediri atas Bhayangkara FC jadi hasil akhir dalam laga tersebut.

Kekalahan yang dialami Bhayangkara FC, membuat peluang Arema FC kudeta King Eze cs terbuka lebar.

Apalagi Arema FC baru akan bertanding malam ini melawan Persipura Jayapura.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Persik vs Bhayangkara FC di Liga 1, Bulan Madu Melvin Platje Berlanjut?

Youssef Ezzejjari Cetak Gol

Persik Kediri berhasil unggul dari Bhayangkara FC di babak pertama dalam lanjutan BRI Liga 1 2021, Jumat (28/1/2022).

Berlaga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Persik Kediri sementara ini unggul 1-0 dari Bhayangkara FC.

Gol dari Persik Kediri dicetak oleh Youssef Ezzejjari di menit ke-22.

Persik Kediri, yang sedang mengalami krisis di lini belakang, bermain sangat hati-hati, di awal babak pertama.

Mereka lebih banyak mengatur tempo dan mencoba menguasai bola selama mungkin sebelum menciptakan serangan.

Sedangkan Bhayangkara FC asuhan Paul Munster, tidak mengubah cara bermain.

Bhayangkara FC mengandalkan kecepatan dari Andik Vermansyah dan umpan memanjakan dari Lee Yujun, untuk menyuplai bola kepada Ezechiel N'Douassel di lini depan.

Meskipun bermain hati-hati, Persik Kediri mencatatkan peluang pertamanya melalui sepakan jarak dekat Youssef Ezzejjari, tetapi masih melambung di atas mistar gawang Awan Setho.

Bhayangkara FC yang lebih banyak menguasai bola, memberikan ancaman pertama melalui Melvin Platje, tetapi masih bisa diamankan oleh Dikri Yusron.

Tidak berselang lama, Ezechiel N'Douuassel punya peluang emas, berdiri tanpa pengawalan dan tinggal berhadapan dengan Dikri, tetapi sepakannya masih melambung jauh.

Persik Kediri akhirnya berhasil meecah kebuntuan, bermula dari kemelut dari sepakan bebas, bola liar disambar oleh Youssef Ezzejjari tanpa bisa diantisipasi oleh Awan Setho.

Skor berubah menjadi 1-0 di menit ke-22.

Tertinggal satu gol, Bhayangkara FC, langsung tersengat dan mencoba menyerang dari sisi kiri pertahanan Persik Kediri.

Wahyu Subo Seto, memberikan ancaman ke gawang Persik Kediri melalui sundulan, tetapi masih melebar tipis di samping gawang.

Permainan keras Persik Kediri, membuahkan dua kartu kuning hanya di 25 menit pertandingan berjalan.

Baca juga: LINK Live Streaming Persik vs Bhayangkara FC, PR tak Mudah Pasukan Macan Putih Lawan The Guardian

Meski demikian, permainan ini ternyata cukup efektif untuk meredam serangan dari Bhayangkara FC.

Selain itu, Macan Putih juga mempunyai kemampuan serangan balik yang apik, dan beberapa kali mengancam gawang dari Awan Setho.

Salah satunya adalah melalui sepakan bebas Dionatan Machado, namun sayang umpan matangnya gagal dimanfaatkan oleh Moh Al Amin Fisabililah.

Tidak lama berselang, Awan Setho harus kembali bekerja keras mengamankan gawangnya, kali ini percobaan Youssef Ezzejjari dari jarak dekat.

Bhayangkara FC coba menekan pertahanan Persik Kediri, namun sepakan jarak dekat Melvin Platje, masih tepat dipelukan Dikri Yusron.

Dikri Yusron kembali mengamankan gawangnya dari kebobolan, kali ini adalah sundulan dari Ezechiel N'Douassel.

Skor 1-0 menjadi hasil dari babak pertama.

Di babak kedua, kedua tim silih berganti melakukan serangan.

Sayang, tak ada gol tambahan yang tercipta.

Skor 1-0 untuk kemenangan Persik Kediri atas Bhayangkara FC jadi hasil akhir dalam laga tersebut.

Baca juga: Perebutan Puncak Klasemen Liga 1 Memanas, Bhayangkara FC vs Persebaya Saling Jegal, Nasib Arema FC?

Susunan Pemain

Persik Kediri

Dikri Yusron; Ibrahim Sanjaya, Moh Al Amin Sabillah, Risna Prahalabenta, Ady Eko, Agil Munawar, Doinatan Machado, Faris Aditama, Taufiq, Fahmi Al Ayubi, Youssef Ezzejari

Bhayangkara FC

Awan Setho; Anderson Salles, Putu Gede, Ruben Sanadi, Hansamu Yama; Yu Jun, T. M. Ichsan, Andik Vermansyah, Wahyu Subo Seto, Melvin Platje, Ezechiel N'Douassel

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Babak I Persik Kediri vs Bhayangkara FC,BRI Liga 1 2021, Ezzejjari Bawa Macan Putih unggul 1-0, https://www.tribunnews.com/superskor/2022/01/28/hasil-babak-i-persik-kediri-vs-bhayangkara-fcbri-liga-1-2021-ezzejjari-bawa-macan-putih-unggul-1-0?page=all
Penulis: Gigih
Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved