Liga Italia
Revolusi Jose Mourinho di AS Roma, Sejumlah Pemain Mentereng Siap Direkrut Jelang Deadline Day
Diam-diam Jose Mourinho menyiapkan rencana 'revolusi' di tubuh AS Roma, sejumlah pemain mentereng siap direkrut jelang Deadline Day bursa transfer.
TRIBUNKALTARA.COM - Diam-diam Jose Mourinho tengah menyiapkan rencana 'revolusi' di tubuh AS Roma, sejumlah pemain mentereng siap direkrut saat Deadline Day bursa transfer Januari 2022.
Jelang Deadline Day bursa transfer musim dingin, AS Roma tengah bergerak menambah kekuatan tim.
Klub Liga Italia Serie A itu menyiapkan revolusi dengan rencana mendatangkan sejumlah nama mentereng ke skuad AS Roma.
Kehadiran Jose Mourinho sebagai pelatih utama telah menuntut kebutuhan serius di bursa transfer.
Sektor yang paling konkret mengalami perombakan yakni lini tengah dan sayap AS Roma.
Baca juga: Jose Mourinho tak Berhenti Bawa Pemain Premier League ke AS Roma, Granit Xhaka Masuk Radar
Sejatinya di bursa transfer musim dingin ini, AS Roma sukses mendatangkan dua pemain, yakni Ainsley Maitland-Niles dari Arsenal dan Sergio Oliveira dari FC Porto.
Dua pemain ini tiba di AS Roma dengan status pinjaman sampai 30 Juni 2022 dan merupakan permintaan khusus Jose Mourinho kepada klub.
Tetapi Jose Mourinho belum mau berhenti mendatangkan pemain meski AS Roma telah mengamankan dua rekrutan anyar.
Dikabarkan gelandang Florian Grillitsch yang membela klub Bundesliga, TSG 1899 Hoffenheim, menjadi pemain yang coba didatangkan manajemen AS Roma.
Selain itu, AS Roma juga belum menyerah untuk mengejar kesepakatan dengan gelandang Arsenal, Granit Xhaka.
Belum berhenti, AS Roma juga membidik gelandang Tottenham, Tanguy Ndombele yang dekat dengan pintu keluar.
Tetapi khusus untuk Ndombele, AS Roma perlu bertarung dengan AC Milan yang juga meminati jasanya.
Andai 3 gelandang ini sulit direkrut pada bursa transfer musim dingin, maka AS Roma akan mencobanya lagi di bursa transfer musim panas.
Kecuali Ndombele, dua gelandang di atas bisa dengan mudah direkrut AS Roma pada bursa transfer Juni 2022.

Baca juga: Inter Milan Lepas 4 Pemain, Siapkan Tempat untuk Dybala? Lazio Sikut AS Roma Demi Vecino
Pasalnya kontrak Florian Grillitsch di Hoffenheim akan berakhir pada Juni 2022, sehingga memungkinkan AS Roma mendapatkan jasa gelandang Austria itu scata gratis.