Drama Korea

Drama A Superior Day Makin Menunjukkan Ketegangannya Lewat Poster yang Baru Dirilis,Sinopsis Lengkap

Drama mendatang OCN berjudul A Superior Day baru saja merilis poster terbarunya. Dalam poster terlihat Lee Ho Chul (Jin Goo ) memberi tatapan tajam

Editor: Hajrah
Instagram/ @ocn_official_
Drama mendatang A Superior Day menampilkan poster terbaru. Mimik pemain menunjukkan ketegangan dan misteri yang mencekam dari certita nantinya. Drama ini diperankan Jin Goo. tayang 13 Maret (Instagram/ @ocn_official_) 

Drama All In disutradarai oleh Yoo Chul Yong dan Kang Shin Hyo, serta ditulis oleh Choi Wan Kyu.(2)

Kemudian Jin Goo muncul di serial Nonstop 5 di tahun yang sama, yang tayang pada Oktober tahun itu.

Jin Goo juga bermain dalam film layar lebar seperti A Dirty Carnival, Ice Bar, dan Love Me Not.

Baca juga: Park Min Young Siap Bintangi Drama Baru,Wol Soo Geum Hwa Mok To,Tentang Pria yang Butuh Istri Sewa

Karir Jin Goo semakin naik ketika dirinya berperan sebagai Jin Tae dalam film Mother pada 2009.

Pada tahun yang sama, Jin Goo berakting dalam serial Swallow the Sun dan juga muncul dalam video musik untuk Monday Kiz dan Yoon Seo-jin.

 
Pada tahun 2011, Jin Goo berperan dalam film The Showdown dan Always.

Kolaborasi Peran Aktor Ternama Korea

Penggemar Drama Korea bergenre thriller jangan sampai melewatkan drama terbaru OCN berjudul Superior Day.

Tidak tanggung-tanggung tiga bintang top Korea beradu akting di sini.

Ada Jin Goo, Ha Do Kwon, dan Lee Won Geun.

Menceritakan Lee Hocheol (Jin Goo) yang mengetahui tetangganya adalah seorang pembunuh berantai.

Lee Hochel akan terlibat aksi sengit dengan Lee Won Geun yang berperan sebagai Kwon Si Woo, seorang pembunuh berantai yang tak punya rasa takut.

Lee Hochel punya misi membunuh Kwon Si Woo karena menculik putrinya.

Seperti pada drama-drama bergenre Thriller khas OCN, penonton siap-siap saja disajikan momen ketegangan beruntun selama menonton.

Apalagi dari teasernya saja sudah terlihat bagimana mencekamnya kondisi apartemen yang menjadi latar cerita dari drama ini.

Baca juga: Siap Menunggu Drama Terbaru Kang Ha Neul, Perankan Aktor Teater Misterius, Trees Die on Their Feet

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved