Liga Champions
Perisic Cedera Jelang Liverpool vs Inter Milan di Liga Champions, Robin Gosens Siap Beraksi
Simone Inzaghi khawatir dengan kondisi Ivan Perisic yang mengalami cedera jelang Liverpool vs Inter Milan di Liga Champions, Robin Gosens siap beraksi
Ia mengaku tak gentar menghadapi Liverpool di Stadion Anfield, meski baru pulih dari cedera panjang.
"Ini akan menjadi pertandingan yang sangat indah sehingga Anda tidak boleh takut untuk memainkannya, Anda hanya harus memiliki keinginan yang besar.
Anda harus melakukannya, tapi Inter Milan tampil gila dan itu bisa terjadi," ungkap fullback asal Jerman ini.
Sementara itu, Inter Milan tak bisa memainkan Nicolo Barella di Liga Champions, karena masih menjalani skorsing.
Ketimbang leg pertama, Simone Inzaghi akan memiliki senjata ekstra dalam diri Robin Gosens dan Joaquin Correa pada leg kedua Liga Champions.
Meskipun Robin Gosens belum benar-benar mencapai kondisi 100 persen fit, setidaknya kebugaran fullback 27 tahun ini mulai berkembang tajam.
Baca juga: Diubah UEFA, Ini Format Baru Liga Champions, Berlaku Mulai Musim 2024-2025
Dukungan terhadap Inter Milan dilontarkan legenda Nerazzurri, Esteban Cambiasso.
Menurutnya masih mungkin buat Inter Milan untuk membalikkan keadaan di Anfield dan mengejar defisit 2 gol.
"Satu-satunya hal yang pasti adalah bahwa tidak ada yang tidak mungkin, dalam olahraga seperti dalam kehidupan," kata Cambiasso melansir Sky Sport Italia.
"Berpikir bahwa pertandingan sudah selesai akan tampak seperti kesalahan. Saya pikir Simone Inzaghi akan tahu lebih baik daripada kita semua tentang cara bermain melawan Liverpool. dia yang melihat para pemain setiap hari," ujarnya menambahkan.
Cambiasso optimis Inter Milan bangkit, mengingat di laga terakhir Nerazzurri, para pemain menunjukkan rasa lapar dan amarah untuk meraih kemenangan.
"Saya pikir Inter Milan akan lebih yakin setelah hasil kemarin, kita lihat pada hari Selasa," ungkap Cambiasso.
(*)
Liverpool vs Inter Milan
Inter Milan
Ivan Perisic
Robin Gosens
Simone Inzaghi
cedera
Liverpool
Jadwal Liga Champions
Liga Champions
Liga Italia
Serie A
TribunKaltara.com
Langkahi Juventus, AC Milan Buka Negosiasi dengan West Ham untuk Peminjaman Sacamacca |
![]() |
---|
Tinggalkan AC Milan, Brahim Diaz Bakal jadi Pemulus Kedatangan Jude Bellingham ke Real Madrid |
![]() |
---|
Selebrasi Dimarco Berbuntut Panjang, Pemain Inter Milan Ini Diancam Ultras AC Milan |
![]() |
---|
Inter Milan Berpotensi Juara Liga Champions, Lautaro Martinez Berpeluang Saingi Prestasi Messi |
![]() |
---|
Manchester City vs Inter Milan di Liga Champions: Pasukan Inzaghi Rebut Trofi, Ini Syaratnya |
![]() |
---|