Tips Otomotif
Musim Mudik, Pahami Bahaya Memasang Roof Box pada Mobil Jenis SUV
Berikut ini bahaya pemasangan roof box pada mobil SUV untuk perjalanan mudik.
TRIBUNKALTARA.COM - Berikut ini bahaya pemasangan roof box pada mobil SUV untuk perjalanan mudik.
Mengenai bahaya pemasangan roof box pada mobil SUV untuk perjalanan mudik berikut ini dijelaskan ounder Jakarta Defensive Driving Consulting (JDCC) Jusri Pulubuhu.
Menurut Jusri, pemasangan roof box pada mobil tidak bisa seenaknya.
Terlebih lagi bila roof box diisi dengan banyak barang untuk mudik.
Mengisi roof box dengan banyak barang bisa memicu kecelakaan lalu lintas.
Baca juga: Bolehkan ASN Mudik, Gubernur Kaltara Zainal A Paliwang Minta tak Pakai Mobil Dinas, Singgung Sanksi
Olehnya itu, sebaiknya menghindari pemasangan roof boox pada mobil SUV.
"Saat melajukan mobil dengan kecepatan tetap tinggi sangatlah berbahaya,” kata Jusri Pulubuhu pada Kompas.com baru-baru ini.
Mobil SUV tergolong memiliki atap tinggi, dengan adanya roof box maka ketinggiannya akan bertambah.
Terlebih lagi, kapasitas barang bawaan kian bertambah dengan muatan yang berlebih.
Alhasil, pusat berat mobil akan berubah karena beban bertambah.
Baca juga: Mudik Lebaran 2022, Calon Penumpang Datangi Kantor PT Pelni Tarakan, Semua Tiket Sudah Habis Terjual
Apabila pusat berat bertambah, maka mobil atau objek tersebut kian labil.
Bila melajukan mobil tanpa hati-hati akan berpotensi menimbulkan gerakan tidak terduga. Hal inilah yang membuat mobil oleng rawan kecelakaan.
Oleh karena itu kecepatannya harus diturunkan karena saat membawa mobil dengan roof box tidak seperti mengendarai tanpa roof box.
Dengan kata lain mobil yang disematkan roof box tidak cocok dikendarai dengan keadaan normal driving.
“Agar mudik lebih aman dan tidak terlalu banyak membawa banyak barang, tak ada salahnya mengirim barang ke kampung halaman dengan menggunakan jasa kirim paket. Dengan begitu, pemilik mobil tidak perlu menggunakan roof box, ” ujar Jusri.
Baca juga: Arus Mudik Dimulai Hari Ini, Prediksi Lonjakan Penumpang Speedboat Tarakan Terjadi di 28 & 29 April
(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ketahui Bahaya Pasang Roof Box di Mobil SUV Saat Mudik", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/25/184200415/ketahui-bahaya-pasang-roof-box-di-mobil-suv-saat-mudik.
Panduan Tata Cara Blokir STNK Kendaraan yang Sudah Dijual untuk Hindari Pajak progresif |
![]() |
---|
Pentingnya Memperhatikan Kaca Spion Mobil Saat Mengemudi |
![]() |
---|
Anti Kredit, Tips Menabung Beli Mobil Secara Cash buat Karyawan Bergaji UMR |
![]() |
---|
Tips Memilih Jenis Jas Hujan yang Aman untuk Naik Motor |
![]() |
---|
Ketahui Risiko Buruk Memaksa Mobil Bekerja saat Oli Tinggal Sedikit |
![]() |
---|