Berita Kaltara Terkini

1.100 Penumpang Berangkat Keluar Kaltara di Puncak Arus Mudik Kemarin, Kapasitas Diisi 100 Persen

1.100 penumpang berangkat keluar Kaltara di puncak arus mudik kemarin, kapasitas diisi 100 persen.

Penulis: Andi Pausiah | Editor: M Purnomo Susanto
TRIBUNKALTARA.COM/ANDI PAUSIAH
Aktivitas penumpang saat kedatangan KM Bukit Siguntang. 

TRIBUNKALTARA.COM, TARAKAN - 1.100 penumpang berangkat keluar Kaltara di puncak arus mudik kemarin, kapasitas diisi 100 persen.

Puncak arus mudik diperkirakan di tanggal 25 April 2022 kemarin. Tren kenaikan penumpang kapal Pelni mengalami kenaikan sejak 22 April 2022 kemarin.

Tercatat 1.100 penumpang yang keluar dari Tarakan pada Senin (25/4/2022) kemarin. Ini disampaikan Kepala Kantor PT Pelni Cabang Tarakan, Asmar Joni.

Baca juga: Soal Rencana Tambahan Maskapai Penerbangan Dukung Arus Mudik Idul Fitri, Ini Kata Dishub Kaltara

Adapun untuk tiket sendiri untuk kapal besarnya khusus beberapa rute sudah habis. Dan yang masih tersedia Tarakan-Nunukan.

Ia melanjutkan, per 22 April 2022 kemarin atau sekitar sepekan lalu, rute Balikpapan masih banyak seat tersisa. Per Senin (25/4/2022) kemarin habis diborong penumpang.

Dikatakan Asmar Joni, penumpang naik ke Bukit Siguntang mencapai 1.100 orang per 25 April 2022. Kemudian di tanggal 27 April 2022 mencapai 817 penumpang.

H-15 Idul Fitri sudah dibuat posko. Dan di tanggal 17 April 2022 dan 22 April 2022, Pelni sudah memberangkatkan penumpang sebanyak 1.909 penumpang keluar dari Tarakan.

Kemudian nantinya di tanggal 27 April 2022 diperkirakan mencapai 2.215 orang akan berangkat untuk dua kapal yakni KM Lambelu dan KM Bukit Siguntang dengan tiga kali keberangkatan yakni di tanggal 25 April 2022, 27 April 2022 dan tanggal 1 Mei 2022.

“Tiket tanggal 1 Mei 2022 masih tersedia ke semua rute Bukit Siguntang. Kalau ke Nunukan masih bisa lebaran di tempat tujuan. Tapi kalau mau ke Parepare dan Makassar mungkin lebaran di kapal,” ujarnya.

Ia melanjutkan, memang sebelumnya ia sudah menyampaikan lonjakan penumpang sebenarnya sudah terjadi sebelum memasuki Ramadan.

“Tanggal 17 April tepatnya H-15 Idul Fitri, penumpang sudah mulai naik lagi.

Lebih jauh Asmar Joni menambahkan, di Tarakan saat ini sudah berstatus PPKM Level 2.

Di aturan Kemenhub, PPKM Level dua sudah bisa membawa orang 100 persen dan bukan 70 persen lagi.

Maka jika kapasitas kapal penumpang mencapai 2.000 orang maka bisa diangkut 2.000 on board yang diperbolehkan.

Halaman
12
Sumber: Tribun Kaltara
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved