Berita Nasional Terkini
Arab Saudi Dilanda Cuaca Ekstrim Jelang Pelaksanaan Haji, Ini Imbauan Menag Yaqut kepada CJH
Arab Saudi dikabarkan sedang mengalami cuaca ekstrem jelang pelaksanaan ibadah haji tahun ini.
TRIBUNKALTARA.COM - Arab Saudi dikabarkan sedang mengalami cuaca ekstrem jelang pelaksanaan ibadah haji tahun ini.
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengimbau Calon Jemaah Haji atau CJH untuk menjaga kesehatan sebelum berangkat.
Cuaca ekstrim yang dialami Arab Saudi yaitu suhu panas yang amat tinggi.
Bahkan, kata Yaqut Cholil Qoumas, suhunya bisa mencapai 40 derajat celcius.
Hal itu dirasakan Yaqut Cholil Qoumas saat berkunjung ke Arab Sadi beberapa waktu lalu.
Diprediksi kondisi tersebut masih akan berlanjut hingga waktu pelaksanaan haji mendatang.
Baca juga: Berapa Biaya Haji 2022? Intip Besaran Per Embarkasi, Lengkap Kuota CJH Setiap Provinsi di Indonesia
"Saudi sedang musim panas. Jadi kemarin kami ke sana, itu temperatur kurang lebih 40 hingga 44 derajat celcius," ujar Yaqut melalui keterangan tertulis, Senin (23/5/2022).
Bahkan, Yaqut mengingatkan bahwa suhu di Tanah Suci dapat mencapai temperatur yang cukup tinggi.
Sehingga, para jemaah diminta untuk mempersiapkan diri menghadapi cuaca ekstrem ini.
"Menurut informasi yang saya terima di Saudi, itu belum di masa puncak. Nanti di saat pelaksanaan ibadah hingga puncak haji diperkirakan bisa mencapai 50 derajat celcius," kata Yaqut.
Dirinya berharap jemaah mulai mempersiapkan diri dengan kondisi tersebut.
Salah satunya dengan memperhatikan asupan gizi dan kondisi kesehatan jelang keberangkatan.
Baca juga: 67 Calon Jemaah Haji Kota Tarakan Siap Berangkat Tahun Ini, CJH Kalimantan Utara Masuk Kloter 7
"Kesehatannya dipersiapkan, biasakan diri untuk beradaptasi dengan situasi yang ekstrim, suhu udara yang ekstrim," kata Yaqut.
Ia berharap semua jemaah haji Indonesia memiliki kesiapan fisik yang prima untuk melaksanakan ibadah haji.
Kabar Terbaru Vonis Mati Ferdy Sambo, Eks Kadiv Propam Polri Ajukan Kasasi, Susul Putri Candrawathi |
![]() |
---|
Hary Tanoesoedibjo Jabat Menkominfo Ganti Johnny G Plate yang Ditahan Gegara Korupsi? Jawaban Jokowi |
![]() |
---|
Polri Kembali Terapkan Tilang Manual, Hanya Boleh Dilakukan Polisi Lalu Lintas Bersertifikat |
![]() |
---|
Alhamdulillah, Tahun Ini Indonesia Dapat Tambahan 8.000 Kuota Haji Khusus Lansia dan Pendampingnya |
![]() |
---|
Jusuf Kalla Siap Hadir dan Lakukan Shotgun Start di Turnamen Golf Tribunnews Bersama Sinarmas Land |
![]() |
---|