Liga Inggris
Mahar Transfer Matthijs de Ligt Selangit, Chelsea Bakal Tumbalkan Timo Werner demi Bek Juventus
Chelsea bakal dilaporkan bakal jor-joran utnuk mendatangkan Matthijs de Ligt ke Stamford Bridge. The Blues bakal tumbalkann strikernya Timo Werner.
Penulis: Titik Wahyuningsih | Editor: Cornel Dimas Satrio
TRIBUNKALTARA - Berita bursa transfer terbaru datang dari Chelsea yang bakal melakukan berbagai cara demi mendatangkan bek Juventus, Matthijs de Ligt meski harus menumbalkan salah satu pemainnya.
Adalah Timo Werner, eks penyerang RB Leipzig yang akan dijadikan pemulus Chelsea untuk mengamankan tanda tangan Matthijs de Ligt dari Juventus.
Menurut laporan Footbal London, Juventus mengharuskan Chelsea menyerahkan Timo Werner ke Allianz Stadium sebagai ganti Matthijs de Ligt.
Permintaan Si Nyonya Tua itu sebenarnya disetujui The Blues, klub asuhan Thomas Tuchel ini telah menawarkan Werner dan uang tebusan sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 637 miliar.
Sayangnya, tawaran Chelsea untuk Matthijs de Ligt itu ditolak Juventus. Raksasa Serie A ini menginginkan mahar lebih dari Todd Boehly.
Menurut laporan Sky Italia, Chelsea diminta merogoh kocek senilai 70 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun untuk menebus pemain berpaspor Belanda dari Juventus.
Tentu saja nominal tersebut akan disetujui apabila Chelsea menyertakan Timo Werner dalam kesepakatannya.
Jika tidak, maka Chelsea diminta menebus Matthijs de Ligt seharga Rp 1,5 triliun.

Baca juga: Juventus Lebih Berpeluang Dapatkan Zaniolo dari AS Roma, AC Milan Siap-siap Kena Salip
Terkait hal ini, Chelsea diyakini bakal nekat mendatangkan Matthijs de Ligt untuk bermain di Liga Inggris di saga transfer musim panas ini.
Pihaknya yakin Bianconeri bakal terpikat dengan Timo Werner, striker yang baru direkrut Chelsea pada tahun 2020.
Werner diboyong Chelsea ke Stamford Bridge seharga 50 juta pounds dari RP Leipzig.
Pemain berpaspor Jerman itu tampil mengesankan di Leipzig namun dia tidak dapat memuaskan Thomas Tuchel di Stamford Bridge.
Selama bermain untuk The Blues, Timo Werner hanya mencetak sembilan gol di Liga Inggris dalam dua musim.
Dari penolakan pertama, Chelsea bakal tetap melanjutkan negosiasi Matthijs de Ligt dengan menumbalkan Werner dan biaya yang diminta Bianconeri.
Chelsea bersikeras memboyong Matthijs de Ligt untuk menggantikan Antonio Rudiger yang hijrah ke Real Madrid, serta Andreas Christensen yang pindah ke Barcelona.
Baca juga: Man United Sasar De Ligt dari Juventus, Potensi Reuni dengan Ten Hag di Old Trafford
Tak hanya itu, prestasi Matthijs de Ligt yang berhasil mempersembahkan 117 penampilan dan 8 gol menjadi pertimbangan Thomas Tuchel mendatangkan eks Ajax ini ke Stamford Bridge.
Adapun alasan Juventus melelang Matthijs de Ligt ini bermula ketika pemain 22 tahun itu meminta perpanjangan kontrak di Allianz Stadium.
Dikutip dari Daily Mail, Matthijs yang masih terikat kontrak sampai 2024 itu sempat meminta Juventus memperpanjang masa kerjanya hingga dua tahun.
Dalam sebuah pertemuan, Juventus bersedia memperpanjang kontrak De Ligt dengan syarat memasukkan klausul pelepasan sebesar 98 juta pounds.
Selanjutnya Bianconeri dan De Ligt dilaporkan berselisih tentang gaji sang pemain di perpanjangan kontrak.
Hal itu yang kemudian membuat Matthijs de Ligt dan agennya, Rafaela Pimenta menolak dan memilih angkat kaki dari klub yang ia tempati sejak 2019 lalu.
Tak hanya diburu Chelsea, Matthijs de Ligt juga diincar Manchester United.
Baca juga: Chelsea Tak Mau Rugi, Tawarkan Skema Pinjaman usai AC Milan Minat Gaet Hakim Ziyech ke Serie A
Pemain termahal di skuad Juventus ini pun dikabarkan bisa saja tertarik gabung ke Manchester United mengingat ada mantan pelatihnya, Erik Ten Hag di Old Trafford.
Sebelum hijrah ke Italia, Matthijs de Ligt juga sempat dirumorkan pindah ke Old Trafford.
Dari situ bukan tidak mungkin jika Matthijs de Ligt akan mempertimbangkan gabung Setan Merah dan reuni bersama eks pelatihnya di Ajax, Erik Ten Hag dalam saga transfer musim ini.
(*)
(TribunKaltara.com/TitikWahyuningsih)
Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com
Follow Twitter TribunKaltara.com
Follow Instagram tribun_kaltara
TikTok officialtribunkaltara
Follow Helo TribunKaltara.com
Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official