Kanker Serviks Penyakit Mematikan, Simak Penyebab dan Cara Pencegahannya
Penyakit kanker serviks menjadi salah satu yang menakutkan bagi manusia, karena angka pertumbuhan kasus barunya cukup signifikan.
TRIBUNKALTARA.COM - Penyakit kanker serviks menjadi salah satu yang menakutkan bagi manusia, karena angka pertumbuhan kasus barunya cukup signifikan.
Data Globocan tahun 2020 menyebutkan, Kanker Serviks merupakan jenis kanker dengan angka kematian terbanyak kedua setelah kanker Payudara dengan 21.003 jiwa.
Ada 36.633 kasus baru kanker Serviks pada periode yang sama.
Kanker serviks adalah keganasan yang terjadi saat ada sel di leher atau mulut rahim tidak normal dan berkembang dengan tidak terkendali.
Di Indonesia kanker serviks masih merupakan masalah utama kesehatan wanita. Menurut data registrasi kanker di Indonesia, kanker serviks merupakan kanker terbanyak kedua setelah kanker payudara.
FAKTOR RISIKO
Faktor risiko kanker serviks antara lain aktivitas seksual pada usia muda, perilaku seksual yang tidak aman, merokok, kebersihan organ wanita.
Terbanyak penderita kanker serviks ditemukan pada usia 40-50 tahun. Secara teoritis, hal ini disebabkan wanita yang terinfeksi Human Papilloma Virus (HPV) lebih menetap dan terjadi akumulasi mutasi yang dapat menyebabkan transformasi keganasan selular.
Wanita yang memulai aktifitas seksual pada usia muda/pernikahan dini, berganti-ganti pasangan, merokok, akan meningkatkan terinfeksi HPV.
Merokok meningkatkan risiko kanker pada wanita dengan infeksi HPV, karena Nikotin ditemukan pada mucus/getah serviks pada wanita yang merokok.
Bahan kimia ini memicu perubahan selular ke arah keganasan.
Baca juga: Kemenkes Akan Laksanakan Vaksinasi Kanker Serviks, Dinkes Kaltara Sebut Pengadaan Vaksin Tahun 2023
KENALI PENYEBAB DAN GEJALANYA
Hampir 99,7 persen kasus kanker serviks secara langsung berkaitan dengan infeksi HPV (WHO, 2006).
Virus ini pada umumnya ditularkan melalui hubungan seksual.
penyebab kanker serviks
pencegahan kanker serviks
kanker serviks
Adi Husada Cancer Center
RS Adi Husada
TribunKaltara.com
Belum Tayang, Drama Korea Terbaru Rain dan Kim Ha Neul Disorot karena Angkat Cerita Perselingkuhan |
![]() |
---|
Update Borneo FC, Pieter Huistra Beri Pesan Khusus Leo Lelis Cs, Mulai Geber Latihan Jelang Liga 1 |
![]() |
---|
Terkuak Penyebar Video Mirip Rebecca Klopper, Ternyata Sudah Pernah Dipenjara karena Pemerasan |
![]() |
---|
Akun Instagram Milik Lee Seung Gi Diduga Kena Hack, Semua Postingan sang Aktor Menghilang |
![]() |
---|
Update Gempa Terkini BMKG, Gempa Bumi Guncang Barat Daya Nabire Papua, Cek Magnitudo dan Koordinat |
![]() |
---|