Liga Italia
Talenta Muda Inter Milan Dipinjamkan ke Salernitana, Musim Lalu Bantu AC Monza Promosi ke Serie A
Talenta muda Inter Milan, Lorenzo Pirola, resmi dipinjamkan ke Salernitana dengan opsi pembelian permanen di akhir musim.
TRIBUNKALTARA.COM - Talenta muda Inter Milan, Lorenzo Pirola, resmi dipinjamkan ke Salernitana dengan opsi pembelian permanen di akhir musim.
Sebelumnya, Inter Milan meminjamkan Lorenzo Pirola ke AC Monza.
Hasilnya cukup mengesankan, Lorenzo Pirola sukses membawa AC Monza promosi ke Serie A Liga Italia.
Bek Italia ini dianggap punya prospek yang menjanjikan di bawah gemblengan tim junior Inter Milan.
Adapun harga yang harus dibayarkan Salernitana untuk meminjam Lorenzo Pirola dari Inter Milan yaitu senilai 5 juta euro.
Baca juga: Alexis Sanchez Menghilang saat Inter Milan vs Lyon, Tanda-tanda Pergi dari Liga Italia
Sementara opsi pembelian ditetapkan sekitar 8 juta euro.
Meski bermain di klub yang jauh di bawah kelas Inter Milan, namun LOrenzo Pirola mengungkapkan antusiasmenya.
Di halaman Instagramnya, Lorenzo Pirola mengaku gembura saat pindah.
"Bahagia dan bersemangat untuk petualangan baru," tulisnya dalam keterangan gambar yang dipostingnya di Instagram @lorenzopirola_6).
Musim lalu, Lorenzo Pirola membuat 14 penampilan untuk AC Monza.
Akan tetapi, LOrenzo Pirola juga banyak menepi dari lapangan karena dibekap cedera.
Dia bangkit membuat penampilan yang apik dan menjadi salah satu pemain kunci AC Monza musim lalu hingga mampu menembus kompetisi Liga Tertinggi Liga Italia.
Sanchez menghilang dari Inter Milan
Jelang duel Inter Milan vs Lyon di laga pramusim, Alexis Sanchez menghilang, tanda-tanda angkat kaki dari Liga Italia Serie A semakin mencuat.
Masa depan Alexis Sanchez bersama Nerazzurri mulai menemui titik terang, setelah namanya tak muncul di daftar pemain saat Inter Milan vs Lyon pada laga pramusim.
Duel pramusim Inter Milan vs Lyon berlangsung di Stadion Orogel, Cesena, Italia, Minggu (31/7/2022).
Pasukan Nerazzurri hanya menyertakan 4 penyerang dalam perjalanan ke Cesena jelang duel Inter Milan vs Lyon.
Lautaro Martinez, Romelu Lukaku, Joaquin Correa, dan Edin Dzeko masuk dalam daftar pemain yang disiapkan Simone Inzaghi.
Sedangkan Alexis Sanchez ditinggal di Appiano Gentile.
Padahal sebelum skuad Inter Milan bertolak ke Cesena, Alexis Sanchez sempat berlatih bersama tim.
Tak dibawanya Alexis Sanchez pada laga pramusim ketiga Inter Milan ini, semakin mencuatkan kepergian sang bintang.
Striker asal Chile itu dekat dengan pintu keluar Inter Milan, untuk menuju klub lain.
Bahkan Alexis Sanchez dikabarkan segera meninggalkan Liga Italia Serie A, dan pergi mencari tantangan baru di Liga Prancis.
Klub yang bakal menjadi pelabuhan baru Alexis Sanchez adalah Marseille.
Sosok pelatih anyar Marseille, Igor Tudor menginginkan Alexis Sanchez bergabung untuk memperkuat tim.
Media asal Prancis, L'Equipe, melaporkan bahwa Marseille telah berdialog selama beberapa hari dengan agen Alexis Sanchez karena sang pemain masih terikat kontrak dengan Inter Milan hingga 2023.
Pemilik Marseille, Pablo Longoria, berupaya mencari solusi untuk membayar gaji Alexis Sanchez yang tinggi.
Di Inter Milan, Alexis Sanchez menerima bayaran sekira 7 juta euro.
Untuk alasan ini, Alexis Sanchez menjadi beban Inter Milan, sehingga harus dilepas.
Sebelum bergabung dengan Marseille, Alexis Sanchez perlu menuntaskan dulu administrasinya dengan Nerazzurri.
Kemungkinan Alexis Sanchez menginginkan 5 juta euro sebagai kompensasi atas kontraknya di Inter Milan.
Bagi Alexis Sanchez, Marseille adalah klub yang tepat bagi ambisinya.
Pasalnya, Marseille musim depan akan berlaga di Liga Champions dan menginginkan pemain berpengalaman seperti Alexis Sanchez.
Sang pemain telah menegaskan bahwa dia hanya ingin mempertimbangkan proposal dari klub papan atas yang bermain di Liga Champions.
Kini harapannya itu disambut Marseille dan hanya menuggu waktu untuk Alexis Sanchez meninggalkan Liga Italia Serie A.
Sebenarnya, tanda-tanda kepergian Alexis Sanchez sudah terlihat sejak bursa transfer musim panas bergulir.
Pelatih Simone Inzaghi sudah jarang memasukkan namanya untuk laga uji coba Inter Milan.
Meski masih diberi kesempatan berlatih di Appiano Gentile, Alexis Sanchez tak lagi menjadi bagian dalam permainan Simone Inzaghi, karena Inter Milan memiliki 4 penyerang top.
Selain itu, Inter Milan kedatangan Henrikh Mkhitaryan yang bisa bermain di belakang penyerang, seperti Alexis Sanchez.
Selain Alexis Sanchez, Inter Milan juga disibukkan melepas satu penyerang lainnya, yang musim lalu dipinjamkan ke Empoli, Andrea Pinamonti.
Wonderkid Italia itu mendapat ketertarikan dari Sassuolo dan Atalanta di bursa transfer musim panas.
Sassuolo menargetkan Andrea Pinamonti untuk menggantikan peran yang ditinggalkan Gianluca Scamacca.
Sedangkan Atalanta membutuhkan penyerang tangguh seperti Andrea Pinamonti untuk menambah ketajaman di lini depan.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/Inter-Milan-Wallpaper-240622.jpg)