Berita Malinau Terkini

KRONOLOGI Seorang Anak Buah Kapal Diduga Jatuh di Pelabuhan Kelapis Malinau, Korban Masih Dicari

Pencarian anak buah kapal (ABK) Tug Boat yang diduga jatuh di Pelabuhan Kelapis, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, masih terus dilakukan.

Penulis: Mohamad Supri | Editor: Amiruddin
HO - RMPB Malinau
Tim pencari dan penyelamat melakukan pencarian ABK diduga jatuh dan tenggelam di sekitar wilayah Pelabuhan Kelapis, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara, Sabtu (30/7/2022) malam tadi. 

TRIBUNKALTARA.COM, MALINAU - Berikut ini kronologi seorang Anak Buah Kapal ( ABK ) Tug Boat dilaporkan terjatuh di Pelabuhan Kelapis, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Provinsi Kalimantan Utara.

Peristiwa tersebut diyakini terjadi sekira pukul 22:00 Wita, Sabtu (31/7/2022) malam tadi.

Kru kapal Tug Boat atas nama Tri Marsudiono tersebut diduga tenggelam dan hanyut di wilayah Sungai Sesayap.

Identitas pria yang diduga tenggelam merupakan seorang ABK Juru Mudi Kapal Tug Boat yang diyakini terjatuh saat melepas tali kapal untuk berlayar.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Malinau ( BPBD ) melaporkan kondisi tersebut disadari rekan kerja setelah tidak lagi melihat korban berada di sekitar lokasi.

Baca juga: Kerap Diguyur Hujan, BPBD Malinau Sebut Ketinggian Air Sungai Sesayap Masih Aman

"ABK Kapal Tug Boat dilaporkan terjatuh ke sungai dan tenggelam setelah membuka tali kapal.

Kejadian ini terjadi pukul 22:00 Wita di Pelabuhan Kelapis," ujar Kepala Pelaksana BPBD Malinau, Iwan Darma Yuana melalui keterangan tertulisnya, Minggu (31/7/2022).

Sejak malam tadi, dikerahkan tim pencari dan penyelamat dari BPBD, aparat keamanan, dan relawan untuk mencari keberadaan korban di sekitar area pelabuhan.

Saat ini, korban masih belum ditemukan, dan tim pencari pagi ini kembali melanjutkan pencarian di sekitar wilayah Pelabuhan Kelapis, Malinau Utara.

"Pencarian telah dilakukan sejak malam tadi. Korban belum ditemukan dan pencarian akan kembali dilanjutkan bersama tim pencari," katanya.

(*)

Penulis : Mohammad Supri

Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

TikTok officialtribunkaltara

Follow Helo TribunKaltara.com

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Sumber: Tribun Kaltara
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved