HUT Proklamasi
Terungkap Alasan Pemkab Bulungan Pusatkan Upacara HUT ke-77 RI di Tanah Kuning Tanjung Palas Timur
Puncak peringatan HUT ke-77 RI linkup Pemkab Bulungan, Kalimantan Utara akan dipusatkan di Desa Tanah Kuning, Tanjung Palas Timur.
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Amiruddin
TRIBUNKALTARA.COM, TANJUNG SELOR - Semarak peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI atau HUT ke-77 RI kian terasa. Sejumlah ruas jalan di Kota Tanjung Selor kini dihiasi oleh bendera merah putih.
Persiapan upacara peringatan Proklamasi Kemerdekaan juga terus dilakukan oleh pihak Pemkab Bulungan.
Namun, ada yang berbeda dari upacara peringatan HUT ke-77 RI di Bulungan tahun ini.
Jika pada tahun 2021 lalu upacara digelar di Kantor Bupati Bulungan, maka pada tahun ini, pihak Pemkab Bulungan akan menggelar upacara di Desa Tanah Kuning, Kecamatan Tanjung Palas Timur.
"Agendanya di Desa Tanah Kuning, Tanjung Palas Timur, jadi upacaranya di sana," kata Bupati Bulungan, Syarwani, Minggu (14/8/2022).
Menurut Syarwani, jajaran Pemkab Bulungan termasuk kepala OPD di Pemkab Bulungan akan berangkat ke daerah pesisir Bulungan itu pada Selasa, untuk mengikuti upacara 17 Agustus keesokan harinya.
"Kami rencananya selasa siang sudah meluncur ke sana," ungkapnya.
Baca juga: Pelatih Sebut 80 Persen Paskibraka Provinsi Kaltara Sudah Paham Formasi Upacara HUT ke-77 RI
Syarwani menjelaskan alasan pemilihan lokasi upacara HUT ke-77 RI, menurutnya kegiatan upacara dapat dilakukan di mana saja tak harus di ibu kota Bulungan, Tanjung Selor.
Ia juga menyampaikan, pemusatan upacara HUT RI sebelumnya juga pernah dilakukan di luar Tanjung Selor, dan menurutnya hal tersebut adalah hal yang lumrah.
"Semangat momentum kemerdekaan itu tak hanya terkonsentrasi di ibu kota kabupaten, tapi juga di kecamatan lainnya.
Jadi bisa saja tahun depan di kecamatan-kecamatan lain yang belum pernah jadi tuan rumah," katanya.
"Dan memang pernah dilaksanakan di kecamatan lain, di Tanjung Palas itu pernah, di Bunyu juga pernah.
Jadi ini upaya kami mengikat rasa nasionalisme bersama warga di kecamatan," jelasnya.
Lebih jauh ia menjelaskan, pelaksanaan HUT RI di Tanah Kuning, tidak ada kaitan khusus dengan rencana besar pembangunan kawasan industri hijau di sana.
HUT Proklamasi
Pemkab Bulungan
Bupati Bulungan
Syarwani
HUT ke-77 RI
Tanah Kuning
Tanjung Palas Timur
TribunKaltara.com
Tanjung Selor
upacara
Bulungan
Upacara HUT RI Tiap Tahun di Bulungan Akan Digilir, Bupati Syarwani: Gantian di Kecamatan Lainnya |
![]() |
---|
Naili Si Pembawa Baki HUT ke-77 RI di Kaltara Asal Malinau Ingin jadi Polisi, Ini Kata Pelatih |
![]() |
---|
Tim Pengibar Bendera Paskibraka Tana Tidung Akui Sempat Grogi, Ahmat Hidayat: Alhamdulillah Lancar |
![]() |
---|
Seusai Upacara HUT ke-77 RI, Satgas Marinir Ambalat ke Dasar Laut Kibarkan Bendera Merah Putih |
![]() |
---|
Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Kaltara Diramaikan Dengan Pakian Adat, Begini Pesannya |
![]() |
---|