Liga 1

Hasil Liga 1, Persebaya Tertunduk di Markas Borneo FC, Matheus Pato Mengamuk Lagi di Jalur Top Skor

Hasil Liga 1 pekan kelima, Persebaya Surabaya tertunduk di markas Borneo FC, Matheus Pato mengamuk lagi di jalur top skor.

Instagram / @borneofc.id
Selebrasi penyerang Borneo FC, Matheus Pato ketika mencetak gol di Liga 1. Hasil Liga 1 pekan kelima, Persebaya Surabaya tertunduk di markas Borneo FC, Matheus Pato mengamuk lagi di jalur top skor. (Instagram / @borneofc.id) 


TRIBUNKALTARA.COM - Simak Hasil Liga 1 pekan kelima, Persebaya Surabaya tertunduk di markas Borneo FC, Matheus Pato mengamuk lagi di jalur top skor.

Poin penuh diraih Borneo FC saat menjamu Persebaya Surabaya pada pekan kelima Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (19/8/2022).

Berlaga di depan Pusamania, Borneo FC menang tipis dengan skor akhir 2-1 atas Persebaya.

Kemenangan Borneo FC lahir berkat aksi Matheus Pato yang mencetak brace ke gawang Persebaya di laga ini.

Gol tersebut menegaskan bahwa Matheus Pato belum berhenti mencetak gol dalam beberapa pertandingan terakhir di Liga 1.

Tak cuma itu, torehan brace ke gawang Persebaya juga menempatkan Matheus Pato ke jalur top skor sementara Liga 1.

Kini Matheus Pato mengoleksi torehan gol kompatriotnya di Madura United, Lulinha dengan total 5 gol.

Sementara itu bagi Borneo FC, kemenangan atas Persebaya seolah sinyal apik melanjutkan tren positif di Liga 1.

Pasukan Pesut Etam kini mengoleksi 12 poin berkat 4 kemenangan di Liga 1.

Sedangkan Persebaya harus tertatih di papan tengah klasemen Liga 1.

Jalannya pertandingan Borneo FC vs Persebaya:

Intensitas tinggi diperagakan kedua tim sejak wasit meniupkan peluit kick off laga Borneo FC vs Persebaya di Stadion Segiri.

Petaka menghampiri bek Persebaya, Rizki Ridho yang mendapat tekel keras dari Kei Hirose.

Para pemain Persebaya marah melihat aksi Kei Hirose yang menekel Rizky Ridho, hingga gelandang Borneo FC mendapat kartu kuning.

Keputusan mengeluarkan kartu kuning diprotes pemain Persebaya karena Bajul Ijo menganggap Kei Hirose layak diganjar kartu merah.

Tetapi wasit tetap dalam keputusannya untuk melanjutkan pertandingan.

Persebaya yang menduetkan Silvio Junior dan Sho Yamamoto, tampak kesulitan membongkar gawang Borneo FC.

Sejumlah peluang dari Persebaya mampu digagalkan pertahanan Borneo FC yang bermain solid di laga ini.

Sementara itu, Borneo FC yang mengandalkan Matheus Pato dan Stefano Lilipaly juga tak mau kalah mengancam.

Dua penyerang Borneo FC itu nyaris menggetarkan gawang Persebaya, tetapi upaya keduanya masih belum mengenai sasaran.

Babak pertama berakhir dengan skor 0-0 untuk kedua tim.

Pada babak kedua, Persebaya langsung melakukan perubahan dengan menarik keluar Supriadi dan Michael Rumere.

Pelatih Persebaya Surabaya, memasukkan Marselino Ferdinan untuk mendambah daya gedor.

Alih-alih memecah kebuntuan, Persebaya malah kecolongan dengan gol Matheus Pato pada meint 63.

Gol Matheus Pato berawal dari situasi corner kick yang dikirimkan Stefano Lilipaly.

Sepak pojok Stefano Lilipaly itu disambut Matheus Pato dengan tandukan.

Bola tandukan Matheus Pato sempat mengarah ke tanah sebelum masuk ke gawang Persebaya.

Skor 1-0 untuk keunggulan Borneo FC.

Penyerang asal Brasil itu sempat mendapat peluang dari skema tendangan bebas.

Tetapi Matheus Pato memilih untuk tidak mengambil tendangan, padahal ia mencetak gol dari sitkuasi free kick pekan lalu.

Stefano Lilipaly mengambil tendangan, tetapi bola masih membentur pagar betis Persebaya.

Giliran Persebaya yang mengancam gawang Borneo FC lima menit setelah gol Matheus Pato.

Aksi Silvio Junior di kotak penalti Borneo FC mampu mengecoh barisan pertahanan Pesut Etam.

Sepakan kaki kiri Silvio Junior mampu menggetarkan gawang Borneo FC.

Skor berubah menjadi 1-1 untuk Persebaya.

Pelatih Borneo FC, Milomir Seslija lantas melakukan perubahan jelang waktu normal berakhir.

M Sihran dan Irsan Lestaluhu dimasukkan untuk menarik keluar Terens Puhiri dan Leo Guntara.

Perubahan itu berbuah apik, karena M Sihran mampu membuat bek Persebaya kalang kabut.

Hasilnya, Borneo FC mendapat hadiah penalti di penghujung laga akibat M Sihran dijatuhkan di kotak terlarang.

Keputusan wasit memberi Borneo FC hadiah penalti langsung mendapat protes dari pemain Persebaya.

Bahkan kapten Persebaya, Alwi Slamat tak henti melakukan protes keras kepada wasit yang berujung dua kartu kuning.

Akibatnya Alwi Slamat harus meninggalkan lapangan lebih cepat di laga Borneo FC vs Persebaya.

Sementara itu, Matheus Pato maju sebagai algojo penalti Borneo FC.

Tendangannya mampu mengecoh Satria Tama yang bergerak ke kiri gawang, sedangkan bola sepakan Matheus Pato mengarah keras ke kanan bawah gawang Persebaya.

Gol Matehus Pato tersebut menutup jalannya pertandingan di Stadion Segiri menjadi 2-1.

Ini merupakan kemenangan penting Borneo FC yang bersaing di papan atas Liga 1.

Berikut susunan pemain Borneo FC vs Persebaya di Liga 1:

- Borneo FC

Dwi Kus; Fajar Fathurahman, Javlon Guseynov, Diego Michels, Leo Guntara; Hendro Siswanto, Kei Hiroshi, J Bustos; Terens Puhiri, M Pato, Stefano Lilipaly

Pelatih: Milomir Seslija

- Persebaya Surabaya

Satria Tama; Koko Ari, Leo Lelis, Rizky Ridho, Catur P; M Awli Slamet, M Hidayat, Rumere; Supriyadi, Yamamoto, Silvio Junior.

Pelatih: Aji Santoso

(*)

Berita tentang Liga 1

(TribunKaltara.com/Cornel Dimas Satrio K)

Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

TikTok officialtribunkaltara

Follow Helo TribunKaltara.com

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved