Liga 1

Latih Persib Bandung, Luis Milla Reuni dengan Eks Anak Asuhnya di Timnas, Febri Hariyadi Termasuk

Tercatat ada tiga eks anak asuh Luis Milla di Timnas Indonesia yang akan reuni dengannya di Persib Bandung, termasuk Febri Hariyad

Editor: Amiruddin
Instagram / @persib
Winger Persib Bandung, Febri Hariyadi. Didapuk jadi pelatih Persib Bandung, Luis Milla bakal reuni dengan eks anak asuhnya di Timnas Indonesia, Febri Hariyadi termasuk (Instagram / @persib) 

TRIBUNKALTARA.COM - Didapuk jadi pelatih Persib Bandung, Luis Milla bakal reuni dengan eks anak asuhnya di Timnas Indonesia, Febri Hariyadi termasuk

Manajemen Persib Bandung resmi menunjuk Luis Milla selaku pelatih Pangeran Biru di Liga 1 2022

Eks arsitek Timnas Indonesia itu akan jadi pelatih Persib Bandung menggantikan Robert Alberts yang memilih cabut

Keputusan Robert Alberts cabut dari Persib Bandung tak terlepas dari rentetan hasil minor yang diraih Pangeran Biru di Liga 1 2022

Kini, Luis Milla telah didapuk jadi arsitek Persib Bandung di Liga 1 2022

Ditunjuknya Luis Milla jadi arsitek Persib Bandung membuat ia akan reuni dengan eks anak asuhnya di Timnas Indonesia

Tercatat ada tiga eks anak asuh Luis Milla di Timnas Indonesia yang akan reuni dengannya di Persib Bandung

Termasuk di antaranya winger lincah Persib Bandung, Febri Hariyadi

Di era Luis Milla, Febri Hariyadi diketahui jadi salah satu pilar Timnas Indonesia 

Kini dengan ditunjuknya Luis Milla jadi pelatih Persib Bandung, Febri Hariyadi akan reuni dengan eks pelatihnya di Timnas Indonesia

"Sebagai bentuk komitmen untuk membangun tim yang berprestasi, baik di level nasional maupun Asia, pada Jumat, 19 Agustus 2022, PT PERSIB Bandung Bermartabat secara resmi mengumumkan penunjukan Luis Milla sebagai pelatih," tulis pernyataan Persib Bandung dilansir dari Bolasport.com.

Baca juga: Luis Milla jadi Arsitek Anyar Persib Bandung di Liga 1, Satu Pilar Pangeran Biru juga Segera Gabung

"Luis Milla akan langsung menangani tim utama PERSIB setelah sempat ditangani pelatih sementara Budiman.

"Semoga dengan banyaknya prestasi dan pengalaman yang telah dimiliki, baik sebagai pemain maupun pelatih, Luis Milla dapat memberikan dampak positif kepada tim serta membawa PERSIB kembali ke jalur kemenangan."

Akan menangani Persib Bandung, Luis Milla bakal reuni dengan tiga pemain.

1. Febri Hariyadi

Febri Hariyadi debut di timnas Indonesia di bawah kepelatihan Luis Milla.

Ia dapat dibilang sebagai salah satu pemain kesayangan Luis Milla dengan banyak jumlah penampilan di era pelatih asal Spayol itu saat melatih timnas Indonesia.

Melansir dari Transfermarkt, Febri Hariyadi tampil dalam 12 pertandingan saat dilatih Luis Milla di timnas Indonesia.

Febri Hariyadi tampil nyaris penuh dalam lima laga timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018.

2. Ezra Walian

Penyerang Persib itu tercatat masuk dalam skuad timnas Indonesia melawan Myanmar pada pertandingan persahabatan, 21 Maret 2017.

Ia bermain dalam durasi 45 menit.

Ezra Walian tercatat di debut di timnas Indonesia di bawah Luis Milla.

3. Achmad Jufriyanto

Melansir dari transfermarkt, bek Persib Bandung itu tercatat masuk dalam skuad timnas Indonesia melawan Fiji pada pertandingan persahabatan, 2 September 2017.

Saat itu pemain yang akrab disapa Jupe itu tampil 90 menit, laga yang dipimpin Luis Milla itu berakhir dengan skor 0-0.

Baca juga: Janji Suksesor Robert Alberts saat Persib Bandung Jajal PSS Sleman, Mampu Menang di Maguwoharjo?

(*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

TikTok officialtribunkaltara

Follow Helo TribunKaltara.com

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul, 3 Pemain Persib Reuni dengan Luis Milla, Ada Pemain Kesayangan saat di Timnas Indonesia, https://www.bolasport.com/read/313436953/3-pemain-persib-reuni-dengan-luis-milla-ada-pemain-kesayangan-saat-di-timnas-indonesia?page=all
Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved