Kabar Artis
Bawel Urusan Fashion sang Ayah, ini Hal yang Sering Dikomentari Alleia Anata Soal Gaya Ariel Noah
Alleia Anata mengaku bawel soal urusan fashion Ariel Noah selama ini. Ia pun kerap risih jika melihat penampilan ayahnya tak cocok
Hal ini kata Ariel Noah penting demi menjaga penampilannya di atas panggung.
Ariel Noah Tak Beri Restu Alleia Anata jadi Penyanyi
Meski darah seni mengalir deras pada diri Alleia Anata, siapa sangka Ariel Noah ternyata enggan beri restu puterinya untuk jadi penyanyi.
Menurut Ariel Noah, sang puteri telah beranjak remaja dan memiliki sederet skill seni yang mumpuni.
"Dia bisa nyanyi, bisa musik, tapi aku bilang kalau mau jadi kerjaan gak usah nyanyi deh,"ungkap Ariel Noah dilansir YouTube Kuy Entertainment.
Meski begitu, Ariel Noah mengaku Alleia Anata kini sedang gemarnya dengan dunia fashion desain.
Untuk itu sebagai seorang ayah, Ariel Noah justru meminta Alleia Anata justru menekuni hal tersebut.
Baca juga: Imbas Sering Dijodoh-jodohkan dengan Banyak Wanita, Ariel Noah Mengaku Sering Gagal Urusan Asmara
"Aku dukung banget dia karena emang dia suka gambar juga,"tambah Ariel Noah.

Berbeda justru dengan mantan istrinya, Sarah Amalia yang diakui Ariel Noah tak sepakat dengan pilihan puterinya.
Kata Ariel Noah, sang ibu ingin puterinya mengambil pendidikan ekonomi.
Lantaran hal itu, tak jarang kata Ariel Noah jadi bahan perselisihan Alleia Anata dengan sang ibu.
Meski begitu Ariel Noah tetap menyerahkan semua keputusan pada anaknya, sebagai ayah ia hanya ingin mendukung hal-hal yang disukai sang puteri untuk masa depannya.
(*)