Liga Champions
Barcelona vs Inter Milan di Liga Champions, Ancaman Xavi ke Wasit Kontroversi cuma Gertak Sambal
Jelang Barcelona vs Inter Milan pada matchday 4 Liga Champions, ancaman Xavi Hernandez soal wasit kontroversial ke UEFA cuma gertak sambal.
TRIBUNKALTARA.COM - Jelang Barcelona vs Inter Milan pada matchday 4 Liga Champions, ancaman Xavi Hernandez yang ingin melaporkan wasit kontroversial ke UEFA cuma gertak sambal, bagaimana sikap Blaugrana?
Kekecewaan masih menghampiri Barcelona setelah kekalahan kontroversial di markas Inter Milan pada matchday 3 Liga Champions pekan lalu.
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez sampai geram, lantaran Blaugrana kalah karena ulah wasit.
Gol Pedri ke gawang Inter Milan dibatalkan wasit akibat bola terlebih dulu mengenai tangan Ansu Fati.
Selain itu, handball yang dilakukan Denzel Dumfries di kotak terlarang Inter Milan tak berujung penalti bagi Barcelona.
Baca juga: Ngeri, Bastoni Diteror Pembunuhan dari Fan Barcelona Setelah Dihajar Inter Milan di Liga Champions
Akibatnya Xavi Hernandez sempat mengancam akan melaporkan wasit Slavko Vincic ke UEFA.
Kini jelang Barcelona vs Inter Milan di matchday 4 Liga Champions, Xavi Hernandez membeberkan sikap akhir Blaugrana soal wasit kontroversial tersebut.
Duel Barcelona vs Inter Milan akan digelar di Stadion Camp Nou, Rabu (13/10/2022).
Laga tersebut wajib dimenangkan Barcelona untuk membuka asa lolos dari fase grup Liga Champions.
Menurut Xavi Hernandez kekalahan kontra Inter Milan masih sangat membekas bagi Barcelona, hingga berniat melaporkan wasit tersebut ke UEFA.
Belakangan Xavi Hernandez cuma gertak sambal, sebab petinggi Barcelona tak mau ambil pusing soal kontroversi wasit di laga melawan Inter Milan
"Kami membicarakannya dan kami memutuskan untuk tidak melakukannya (melaporkan ke UEFA," kata Xavi Hernandez melansir Marca.
"Saya berbicara dengan presiden, Rafa, Jordi dan Mateu dan kami mengambil keputusan ini bersama-sama. Saya sudah mengeluh dan itu sangat jarang bagi saya," tambahnya.

Baca juga: Kunci Inter Milan Taklukkan Barcelona di Liga Champions, Ada Peran Onana dalam Gol Calhanoglu
Saat ini Xavi Hernandez fokus membenahi permainan Barcelona untuk bisa membalas dendam di Camp Nou.
Liga Champions
Barcelona vs Inter Milan
Barcelona
Inter Milan
Xavi Hernandez
wasit
kontroversial
Blaugrana
Camp Nou
TribunKaltara.com
Prediksi Daftar Pemain AC Milan di 16 Besar Liga Champions: Thiaw, Vranckx, dan Adli Berebut Tempat |
![]() |
---|
Pioli Berencana Rombak Skuad AC Milan untuk Fase 16 Besar Liga Champions, Maignan Masih Diragukan |
![]() |
---|
Peminat Gvardiol Siap-siap Gelontorkan Dana Fantastis, Leipzig Banderol Mahal Pemainnya |
![]() |
---|
Kabar Hengkang Messi dari PSG Kembali Ramai, Ini Kandidat Klub Baru Kapten Argentina |
![]() |
---|
PSG Butuh Amunisi Lini Belakang Demi Jegal Bayern Muenchen, Skriniar dari Inter Milan adalah Solusi |
![]() |
---|