Lowongan Kerja
Lowongan Kerja RANS Entertainment Sebagai Social Media Officer, Simak Kualifikasi dan Cara Daftar
RANS Entertainment kembali membuka lowongan kerja sebagai Sosial Media Officer. Buruan daftar bagi yang ingin jadi PNS (Pegawai Nagita Slavina)
- Kreatif dan percaya diri
- Familiar dengan copy writing
- Memiliki keterampilan yang baik dalam mengoperasikan
platform sosial media seperti Instagram, Facebook, TikTok dll
- Up to date dengan apa yang sedang berkembang di sosial media
Baca juga: SM Entertainment Indonesia Membuka Lowongan Kerja Posisi Spesialis Video Grafis, ini Kualifikasinya
PERAN DAN TANGGUNG JAWAB SOCIAL MEDIA OFFICER
- Mengembangkan content plan dalam media sosial yang sesuai dan konsisten dengan identitas brand dari perusahaan
- Menciptakan konten yang memiliki nilai positif dan konsisten di semua platform media sosial
- Mengelola unggahan media sosial dengan volume tinggi
- Berkomunikasi dengan para pengikut yang ada di media sosial
- Mengembangkan dan mengatur program dengan para influencer dan juga datang ke event–event yang bekerja sama dan berkaitan dengan perusahaan
- Menggunakan tools analytics seperti Google Analytics, Hootsuite Pro, dan Facebook Insights
- Mempersiapkan laporan perkembangan media sosial dari brand atau perusahaan yang berkaitan
- Memberikan rekomendasi dan saran untuk strategi social media marketing
- Selalu update dengan perkembangan tren media sosial
- Memberikan arahan kepada tim desain atas visual konten yang sudah direncanakan
- Mencari berita dan artikel yang kira-kira akan menarik perhatian pengunjung situs