Liga Spanyol
Nyaris Dipermalukan Inter Milan, Barcelona Ketar-ketir Tatap El Clasico Lawan Real Madrid
Nasib apes Barcelona nyaris dipermalukan Inter Milan di Liga Champions, Blaugrana ketar-ketir tatap El Clasico lawan Real Madrid di La Liga
TRIBUNKALTARA.COM - Nasib apes Barcelona nyaris dipermalukan Inter Milan di Liga Champions, Blaugrana ketar-ketir tatap El Clasico lawan Real Madrid di La Liga Liga Spanyol.
Hasil kurang menyenangkan diraih Barcelona pada matchday 4 Liga Champions melawan Inter Milan di Stadion Camp Nou, Kamis (13/10/2022).
Berlaga di kandang sendiri, Barcelona nyaris dipermalukan Inter Milan.
Drama 6 gol mengakhiri pertandingan Barcelona vs Inter Milan yang berakhir imbang 3-3.
Nerazzurri dua kali mengungguli Barcelona di laga tersebut, melalui Nicolo Barella, Lautaro Martinez, dan Robin Gosens di babak kedua.
Padahal Blaugrana sempat memimpin lewat aksi Ousmane Dembele di babak pertama.
Beruntung Barcelona memiliki penyerang berpengalaman Robert Lewandowski yang menjadi pembeda di laga ini.
Dua gol Robert Lewandowski menyelamatkan Barcelona dari kekalahan di Liga Champions.
Tetapi hasil imbang ini bukan yang diinginkan Blaugrana.

Baca juga: Seri Lawan Inter Milan di Camp Nou, Kans Barcelona ke Babak 16 Besar Liga Champions Nyaris Tertutup
Pasalnya anak asuh Xavi Hernandez semakin sulit melangkah ke 16 besar Liga Champions, karena baru mengoleksi 4 poin.
Tak cuma itu, di Liga Spanyol Barcelona juga ketar-ketir menatap laga penting bertajuk El Clasico melawan Real Madrid.
Hanya butuh 3 hari bagi Barcelona untuk recovery, sebelum melakoni pertandingan bergengsi kontra Real Madrid.
Hasil imbang melawan Inter Milan di Liga Champions, jelas mempengaruhi mental dan stamina Barcelona.
Terutama urusan mental, para pemain Barcelona masih tidak percaya timnya gagal mengalahkan Inter Milan di kandang sendiri.
Barcelona
Xavi Hernandez
Liga Champions
Blaugrana
La Liga
Liga Spanyol
El Clasico
Real Madrid
Inter Milan
TribunKaltara.com
Keinginan Xavi Hernandez Datangkan Ilkay Guendogan ke Barcelona Terancam Gagal, Ini Faktornya |
![]() |
---|
Klub Ini Dipastikan Jadi Labuhan Baru Jude Bellingham, Gelandang Inggris akan Tinggalkan Dortmund |
![]() |
---|
Ancelotti Luruskan Isu Terkait Tawaran untuk Tangani Timnas Brasil, Ini Kata Pelatih Real Madrid |
![]() |
---|
Gagal Nyetel Bersama Barcelona, Suksesor Lionel Messi Dekati Pintu Keluar Camp Nou |
![]() |
---|
Real Madrid Intai Bomber Andalan AS Roma, Kandidat Kuat Suksesor Karim Benzema |
![]() |
---|