Piala Dunia
Babak Pertama Argentina vs Meksiko di Piala Dunia 2022, Minim Peluang Tepat Sasaran, Skor 0-0
Babak pertama Argentina vs Meksiko Piala Dunia 2022, minim peluang tepat sasaran, kedua tim masih buntu skor 0-0.
TRIBUNKALTARA.COM - Babak pertama Argentina vs Meksiko Piala Dunia 2022, minim peluang tepat sasaran, kedua tim masih buntu skor 0-0.
Pertandingan Argentina vs Meksiko telah berakhir di babak pertama di Stadion Lusail, Minggu (27/11/2022).
Sepanjang babak pertama, Argentina dan Meksiko terlihat lebih banyak kesulitan memasuki area pertahanan.
Bahkan Timnas Argentina dan Meksiko cuma menciptakan satu peluang ke gawang.
Dua peluang itu tercipta melalui situasi bola mati. Pertama, dilepaskan oleh Lionel Messi.
Sedangkan Meksiko mengancam melalui eksekusi tendangan bebas Alexis Vega.
Tetapi hingga wasit meniup peluit tanda jeda, skor 0-0 tetap terjaga.

Baca juga: Live Streaming Argentina vs Meksiko Piala Dunia 2022, Scaloni Ubah Strategi, Lautaro Starter
Jalannya pertandingan Argentina vs Meksiko:
Sejak kick off, pertandingan Argentina vs Meksiko berjalan dengan intensitas tinggi.
Permainan keras ala Amerika Latin terlihat dengan kedua pemain saling beradu fisik ketika memperebutkan bola.
Bahkan Gonzalo Montiel terjatuh di lapangan saat berduel dengan penyerang Meksiko.
Namun wasit tak memberikan kartu kuning kepada pemain Meksiko.
Serangan yang dibangun Hirving Lozano dari sayap kanan, masih bsia digagalkan Lisandro Martinez, corner kick untuk Meksiko.
Skema sepak pojok gagal dimanfaatkan anak asuh Gerardo Martino untuk memecah kebuntuan.
Argentina Juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi Pemain Terbaik Sepanjang Masa, Berikut Prestasi Messi |
![]() |
---|
Messi Berubah Pikiran Soal Pensiun dari Timnas Argentina Usai Menangkan Piala Dunia 2022 |
![]() |
---|
Argentina Juara Piala Dunia 2022, Borong Gelar Pemain Terbaik, Bawa Pulang Hadiah Rp 655 Miliar |
![]() |
---|
Link Live Streaming Argentina vs Prancis di Final Piala Dunia 2022, Menanti Pembuktian Messi |
![]() |
---|
Siapa Juara Piala Dunia 2022, Argentina Atau Prancis? Mbappe dan Messi Saling Serang, Ada Gol Cepat |
![]() |
---|