Piala Dunia

Kroasia Tampil Tanpa Beban Kontra Argentina di Piala Dunia 202, Zlatko Dalic Yakin Tembus Final

Kroasia tampil tanpa beban dalam menghadapi Argentina di semifinal Piala Dunia 2022, Zlatko Dalic optimistis Vatreni tembus partai puncak di Qatar.

Kolase TribunKaltara.com / Instagram / @hns_cff
Pelatih Timnas Kroasia, Zlatko Dalic. Kroasia tampil tanpa beban dalam menghadapi Argentina di semifinal Piala Dunia 2022, Zlatko Dalic optimistis Vatreni tembus partai puncak di Qatar. (Kolase TribunKaltara.com / Instagram / @hns_cff) 

Pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic, merasa timnya lebih tenang karena semua beban pada Piala Dunia 2022 menjadi milik timnas Argentina.

Timnas Kroasia bersikap tenang jelang laga semifinal Piala Dunia 2022 melawan timnas Argentina di Stadion Lusail, Selasa (13/12/2022) waktu setempat atau Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Melawan timnas Argentina, timnas Kroasia dihadapkan lawan berat karena kualitas skuad yang ada.

La Albiceleste diisi oleh penyerang-penyerang hebat seperti Lionel Messi, Lautaro Martinez, dan Angel di Maria.

Kehadiran pemain-pemain tersebut membuat timnas Kroasia wajib mewaspadai serangan yang ada.

Tim asuhan Zlatko Dalic tengah mengincar final Piala Dunia dalam dua edisi beruntun dan Argentina bisa menjadi pengadang yang tangguh.

Zlatko Dalic sendiri tidak mempermasalahkan lawan yang ia akui memiliki kualitas berbeda.

"Argentina memiliki tim hebat. Ada Messi di dalam skuad sehingga tekanan pun berada di pihak mereka," kata Dalic seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Kami siap melakoni laga ini dan bersikap optimistis karena kualitas dan potensi yang telah ditunjukkan pemain," ujar Dalic menambahkan.

Ujian Argentina

Lionel Scaloni diuji jelang semifinal Piala Dunia 2022 melawan Kroasia, Timnas Argentina akan tampil tanpa dua pemain kunci.

Pertandingan antara Argentina dan Kroasia di semifinal Piala Dunia 2022 akan berlangsung Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Marcos Acuna dan Gonzalo Montiel yang sama-sama berposisi sebagai fullback tak bisa memperkuat Argentina dalam bentrok melawan Kroasia untuk memperebutkan tiket ke final Piala Dunia 2022.

Padahal di perempat final, Gonzalo Montiel tampil impresif dengan mencetak gol bagi Albiceleste

Halaman
123
Sumber: BolaSport.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved