Tana Tidung Memilih
KPU Tana Tidung Lantik Anggota PPK Hari ini, Rabu 4 Januari 2023, Total Ada 25 Orang
KPU Tana Tidung anggota PPK Tana Tidung, hari ini, Rabu 4 Januari 2023 di Pendopo Djaparudin, Tana Tidung, Kalimantan Utara.
TRIBUNKALTARA.COM, TANA TIDUNG - Komisi Pemilihan Umum atau KPU Tana Tidung akan melantik anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK se-Kabupaten Tana Tidung hari ini, Rabu (4/1/2023)
Ketua KPU Tana Tidung, Hendra Wahyudhi mengatakan, sebanyak 25 anggota PPK se-Tana Tidung yang akan dilantik hari ini.
Seluruh anggota PPK se-Tana Tidung telah hadir di lokasi pelantikan, Pendopo Djaparudin, Tana Tidung, Kalimantan Utara.
Baca juga: 49 Peserta Seleksi Calon PPK Lolos Wawancara, KPU Tana Tidung Jadwalkan Pelantikan di Januari 2023
"Ada 25 orang yang akan kita lantik sebentar ini. Harusnya acara pelantikan kita ini jam 11.00 (Wita) tapi ini kita masih menunggu tamu undangan kita hadir semua," ujar Hendra Wahyudhi.
Dari pantauan TribunKaltara.com, Bupati Tana Tidung, Ibrahim Ali menghadiri acara pelantikan anggota PPK Tana Tidung, Kalimantan Utara ini.
Hadir pula beberapa kepala organisasi perangkat daerah atau OPD pemerintah Tana Tidung dan pengurus partai politik di Tana Tidung.
Baca juga: Tes Wawancara Satu Peserta Calon PPK tak Hadir, KPU Tana Tidung Sebut Otomatis Gugur
Sebelumnya diberitakan, KPU Tana Tidung telah mengumumkan, sebanyak 49 orang dinyatakan lolos tes wawancara seleksi calon PPK.
"Masing-masing kecamatan itu ada 10 orang yang lolos tes, kecuali di Tana Lia. Karena kemarin kan cuma 9 orang yang ikut (tes wawancara)" ujar Hendra Wahyudhi kepada TribunKaltara.com, Kamis (15/12/2022) lalu.

Hendra Wahyudhi menambahkan, dari 10 peserta masing-masing kecamatan yang lolos tes wawancara, hanya 5 peserta dengan nilai tertinggi yang dinyatakan sebagai anggota PPK.
Sementara lima orang lainnya akan menjadi pengganti antar waktu atau PAW, apabila ada PPK yang mengundurkan diri.
(*)
Penulis: Risnawati
Partai Nasdem Tana Tidung Target Unsur Pimpinan DPRD di Pemilu 2024, Optimistis Raih 5 Kursi |
![]() |
---|
DPW PAN Kaltara Akan Daftarkan Bacaleg Hari Ini ke KPU, Hanya Tiga Dapil Terisi Penuh |
![]() |
---|
Wakil Ketua DPRD Tana Tidung Pastikan Diri Ikut Pileg 2024, Tahun Terakhir di Dunia Politik |
![]() |
---|
DPC PDIP Ajukan Bacaleg ke KPU Tana Tidung, Targetkan Raih Empat Kursi di DPRD |
![]() |
---|
Hari Kesebelas Pengajuan Bacaleg, Baru Dua Parpol yang Daftar ke Kantor KPU Tana Tidung |
![]() |
---|