Kabar Artis
Rela LDR, Dukungan Kaesang Pangarep untuk Karir dan Pendidikan Erina Gududono Bikin Kagum
Erina Gudono mengaku bahagia mendapat dukungan penuh dari sang suami, Kaesang Pangarep dalam hal karir dan pendidikan
TRIBUNKALTARA.COM- Erina Gudono mengaku bahagia memiliki pasangan seperti Kaesang Pangarep yang memberinya ruang untuk berkarir dan mengejar pendidikan.
Meski kini sudah menikah, Erina Gudono mengaku tak pernah mendapat batasan dari putera bungsu Presiden Jokowi.
Bahkan Finalis Puteri Indonesia 2022 itu mengaku diberi kebebasan oleh Kaesang Pangarep melakukan apa saja.
Baru-baru ini, Erina Gudono bongkar sifat asli Kaesang Pangarep sejak awal menikah hingga sekarang, yang tak berubah.
Bagi Erina Gudono, Kaesang Pangarep senantiasa memegang teguh komitmen yang sudah disepakati sejak awal pernikahan.
Bermula dari menjawab rasa penasaran warganet soal karir dan pendidikan Erina Gudono setelah menikah.
Salah satu warganet penasaran, apakah anak ketiga dari empat bersaudara tersebut akan menyerah pada impiannya untuk melanjutkan pendidikan dengan fokus menjadi istri di sisi Kaesang Pangarep.
"Mba Erina dan mas Kaesang ada perjanjian gitu ga khususnya terkait karir dan kuliah nanti?," tanya warganet.
"untuk karir dia juga sangat mendukung apapun yang saya lakukan dan begitu juga sebaliknya," jawab Erina Gudono.
Lebih lanjut Erina Gudono mengaku jika saat ini dirinya memilih untuk menunda pendidikannya lantaran beberapa hal.
Dikatakan Erina Gudono jika ada yang harus diselesaikan terlebih dahulu di Indonesia sebelum merealisasikan berbagai rencananya ke depan.
"Jadi untuk sekarang aku tunda dulu berangkatnya. Dia (Kaesang) selalu suport belajar dengan cara yang memungkinkan," ujar Erina Gudono.
"Kami harus menyelesaikan beberapa hal di Indonesia sebelum aku studi," pungkas Erina Gudono.
Wah, berarti Kaesang Pangarep siap-siap LDR dengan Erina Gudono jika sang istri melanjutkan pendidikannya.
Belum Sebulan Menikah, Erina Gudono Sudah Siapkan Warisan Berharga ini untuk Anaknya Kelak
| Dianggap Bela Hamish-Sabrina hingga Tuai Hujatan, Zanzabella Kini Singgung Perilaku Raisa |
|
|---|
| Move On Pasca Cerai dari Paula Verhoeven, Baim Wong Ngaku Siap Nikah Lagi |
|
|---|
| Rumah Tangga Raisa dan Hamish Retak, Sahabat Sabrina Alatas Balas Keras Tuduhan Pelakor |
|
|---|
| Di Tengah Isu Retaknya Hubungan dengan Verrell, Fuji Dapat Ucapan Ulang Tahun dari Venna Melinda |
|
|---|
| Oky Pratama Lapor Polisi usai Rumah dan Klinik Diteror Karangan Bunga, Siapa Pelakunya? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltara/foto/bank/originals/12722.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.