Liga Inggris
Tertatih saat Tanding di FA Cup, Begini Kondisi Bukayo Saka Jelang Arsenal Duel Tottenham, Cedera?
Kondisi Bukayo Saka mengkhawatiran setelah tertatih saat Arsenal berlaga di FA Cup, apalagi sebentar lagi timya akan menghadapi Tottenham Hotspur.
TRIBUNKALTARA.COM - Kondisi Bukayo Saka menimbulkan kekhawatiran setelah terlihat tertatih saat Arsenal berlaga di FA Cup, apalagi sebentar lagi timya akan menghadapi Tottenham Hotspur di Liga Inggris.
Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris akan berlansgung pada Minggu (15/1/2023) pukul 23.30 WIB.
Di Liga Inggris, Bukayo Saka telah mencatatkan 6 gol dan 6 assist dari 17 penampilan.
Maka tak heran, fans Arsenal sangat khawatir jika Bukayo Saka sampai cedera dan absen bertanding.
Arsenal berhasil menekuk tim kasta ketiga, Oxford United, dalam laga putaran ketiga Piala FA 2022-2023.
Bertanding di Kassam Stadium, Selasa (10/1/2023) dini hari WIB, Arsenal menang 3-0 atas Oxford.
Gol-gol kemenangan The Gunners dicetak oleh Mohamed Elneny (63') dan Eddie Nketiah (70', 76').

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Arsenal Gagal Perlebar Jarak dari Man City, Man United Dekati Posisi 3
Hasil ini membuat Arsenal akan menantang Manchester City di putaran keempat.
Namun, kemenangan atas Oxford United sedikit harus dibayar mahal oleh Arsenal.
Pasalnya, Bukayo Saka terlihat tertatih-tatih saat berjalan keluar lapangan ketika diganti pada menit ke-75.
Sebelum itu, Saka juga sempat menerima perawatan di lutut kanannya.
Kondisi tersebut jelas membuat penggemar Arsenal waswas.
Mereka juga takut winger timnas Inggris itu bakal melewatkan laga bertajuk Derbi London Utara melawan Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (15/1/2023).
Rasa lega dirasakan fans setelah Mikel Arteta, menyatakan bahwa Bukayo Saka tak mengalami cedera dan siap tempur melawan Tottenham Hotspur di Liga Inggris.
Kehebatan Lautaro Diakui Legenda Man United, Erik ten Hag Lobi Inter Milan untuk Angkut Sang Striker |
![]() |
---|
Kompatriot Ronaldo Diperebutkan Man United dan Arsenal, Gelandang Fulham Naik Daun di Liga Inggris |
![]() |
---|
Nasib Antonio Conte di Ujung Tanduk, Sang Juru Taktik Didesak Mundur sebagai Pelatih Tottenham |
![]() |
---|
Gelandang Peringkat Tinggi Liga Inggris Jadi Rebutan Klub Raksasa, Arsenal hingga Man United |
![]() |
---|
Tanda-tanda Mason Mount Angkat Kaki dari Chelsea, Liverpool dan Manchester United Siap Tampung |
![]() |
---|