Liga Inggris

Eriksen Cedera, Ten Hag Tak Pusing, Ini 3 Opsi Pengganti Peran Sang Gelandang dalam Skuad Man United

Erik Ten Hag tak pusing dengan cedera Christian Eriksen, sang pelatih sudah menyiapkan 3 opsi penggantinya dari skuad Manchester United.

manunited.com
Christian Eriksen diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United, Rabu (27/7/2022). Erik Ten Hag tak pusing dengan cedera Christian Eriksen, sang pelatih sudah menyiapkan 3 opsi penggantinya dari skuad Manchester United. (manunited.com) 

TRIBUNKALTARA.COM - Erik Ten Hag tak pusing dengan cedera gelandang andalannya Christian Eriksen, sang pelatih sudah menyiapkan 3 opsi penggantinya dari skuad Manchester United.

Kandidat terkuat yang bakal mengisi peran Christian Eriksen di Manchester United adalah Fred.

Pemain asal Brasil itu kebetulan sudah memegang peran tersebut saat Christian Eriksen ditarik keluar pada pertandingan Manchester United melawan Reading.

Sekira 30 menit beraksi di atas lapangan, Fred bisa mengisi peran tersebut.

Meski harus diakui, hal yang ditawarkannya sedikit berbeda dengan Christian Eriksen.

Fred tak terlalu sigap kala menjemput bola dari lini belakang.

Ia lebih sering menanti si kulit bundar dengan berada di tengah lapangan.

Selebrasi Fred (tengah) bersama Bruno Fernandes (kanan) dan Anthony (kiri) pada pekan ke-10 Liga Inggris antara Man United vs Tottenham di Stadion Old Trafford, Kamis (20/10/2022). Twitter / @ManUtd
Selebrasi Fred (tengah) bersama Bruno Fernandes (kanan) dan Anthony (kiri) pada pekan ke-10 Liga Inggris antara Man United vs Tottenham di Stadion Old Trafford, Kamis (20/10/2022). Twitter / @ManUtd (Twitter / @ManUtd)

Baca juga: Sering Mesra di Man United, Ini Alasan Rashford Tiba-tiba Kesal dengan Erik ten Hag

Alhasil, Casemiro yang terkadang turun ke belakang.

Meski demikian, Fred memiliki visi bermain yang tak kalah jempolan dari Christian Eriksen.

Sebelumnya ia memang terbiasa menjadi pemain nomor 8 dan 10 di Shakhtar Donetsk.

Sejatinya, Setan Merah memiliki opsi lain untuk mengisi kekosongan pos yang ditinggal Eriksen.

Namun dua opsi lain yang tersedia bagi Manchester United bisa dibilang cukup berisiko.

Pasalnya dua opsi tersebut melibatkan pemain yang masih minim mengecap jam bermain di level tertinggi.

Mereka adalah Zidane Iqbal dan Kobbie Mainoo.

Halaman
123
Sumber: Tribunnews.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved