Liga Champions
Tanpa 2 Andalannya, Ancelotti Beber Kondisi Real Madrid jelang Duel Liverpool di Liga Champions
Carlo Ancelotti membocorkan kondisi skuad real Madrid jelang duel Liga Champions melawan Liverpool tanpa 2 pemain andalannya.
TRIBUNKALTARA.COM - Carlo Ancelotti membocorkan kondisi skuad real Madrid jelang duel Liga Champions melawan Liverpool tanpa 2 pemain andalannya.
Fase 16 besar Liga Champions leg pertama akan dilakoni Real Madrid dengan menghadapi Liverpool, Rabu (22/2/2023) pukul 03.00 WIB.
Dengan skuad Real Madrid yang ada saat ini, Carlo Ancelotti optimistis dengan peluang menang atas Liverpool.
"Tim dalam kondisi yang bagus dan bersemangat untuk melakukan dengan bagus seperti tahun lalu," ujar Carlo Ancelotti.
"Pertandingan ini sulit, tetapi akan ada leg kedua."
"Kami sangat senang bisa kembali mengikuti kompetisi ini," tutur Ancelotti lagi.
Sosok kelahiran Reggiolo, Italia ini pun berbicara tentang peluang Real Madrid menjadi juara.

Baca juga: Kvaratskhelia Naik Daun, Real Madrid hingga Liverpool Kepincut, Napoli Buru-buru Pagari Pemainnya
"Kami memperkirakan pertandingan nanti akan menghadirkan intensitas tinggi dan banyak tekanan, tidak ada waktu untuk bernapas," kata Carlo Ancelotti.
"Kami mengenal fase ini dengan bagus dan kami siap untuk itu."
"Kami mempunyai peluang yang lebih bagus untuk memenangi Liga Champions daripada tahun lalu," ucap Ancelotti menambahkan.
Carlo Ancelotti merupakan raja Liga Champions.
Pasalnya, Ancelotti adalah pelatih dengan gelar Liga Champions terbanyak.
Pria berusia 63 tahun ini sudah empat kali membawa anak-anak asuhnya mengangkat trofi Si Kuping Besar.
Carlo Ancelotti membawa AC Milan (2003, 2007) dan Real Madrid (2014, 2022) masing-masing dua kali berkuasa di Liga Champions.
Baca juga: Kondisi di Juventus tak Lagi Kondusif buat Di Maria, Eks Real Madrid Dikaitkan dengan Barcelona
Liverpool vs Real Madrid
Liverpool
Real Madrid
Carlo Ancelotti
Liga Champions
Los Blancos
TribunKaltara.com
Langkahi Juventus, AC Milan Buka Negosiasi dengan West Ham untuk Peminjaman Sacamacca |
![]() |
---|
Tinggalkan AC Milan, Brahim Diaz Bakal jadi Pemulus Kedatangan Jude Bellingham ke Real Madrid |
![]() |
---|
Selebrasi Dimarco Berbuntut Panjang, Pemain Inter Milan Ini Diancam Ultras AC Milan |
![]() |
---|
Inter Milan Berpotensi Juara Liga Champions, Lautaro Martinez Berpeluang Saingi Prestasi Messi |
![]() |
---|
Manchester City vs Inter Milan di Liga Champions: Pasukan Inzaghi Rebut Trofi, Ini Syaratnya |
![]() |
---|