Timnas Indonesia
Jadwal FIFA Matchday, Timnas Indonesia Jajal Burundi, Simak Penjelasan Ketua Umum PSSI Erick Thohir
Simak jadwal Timnas Indonesia di ajang FIFA Matchday yang akan jajal kekuatan Burundi, lengkap penjelasan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
TRIBUNKALTARA.COM - Berikut ini jadwal FIFA Matchday yang akan dihelat pada 25 dan 28 Maret 2023.
Melansir laman resmi PSSI pada Sabtu 11 Maret 2023, Timnas Indonesia dijadwalkan menjajal kekuatan Burundi.
Timnas Burundi merupakan negara yang berada di Afrika, dan saat ini berada di peringkat 141 FIFA.
Artinya, Burundi berada 10 peringkat di atas Timnas Indonesia yang saat ini berada di peringkat 151 FIFA.
Terbaru Ketua Umum PSSI Erick Thohir buka suara soal FIFA Matchday yang akan dilakoni Timnas Indonesia lawan Burundi.
Tak hanya soal FIFA Matchday di akhir bulan ini, Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga menyinggung soal persiapan FIFA Matchday edisi berikutnya.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir ngaku penyusunan jadwal uji coba FIFA Matchday ke depan harus lebih rapi.
Selain itu kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir, calon lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday harus disiapkan sejak jauh-jauh hari.
"Setelah ditunggu hingga malam ini akhirnya PSSI memutuskan Timnas Indonesia akan melawan Burundi dan mereka sudah siap datang ke Indonesia," kata Erick Thohir.
Bila Indonesia sukses meraih dua kemenangan di ajang ini, tentu peringkat FIFA akan naik di edisi bulan depan.
Erick menyatakan bahwa untuk pertandingan FIFA Match Day pada bulan Juni, dan November tahun ini akan dipersiapkan lebih matang lagi.

Baca juga: Pemain PSIS Semarang Dipanggil ke Timnas Indonesia Persiapan SEA Games, Dapat Pesan Bos Mahesa Jenar
“Kami sepakati buat agenda uji coba timnas Indonesia pada Juni dan November PSSI memulai negosiasi dengan kandidat negara calon lawan.
Ke depan semua sudah dipersiapkan sejak jauh-jauh hari,” tambah Erick Thohir
“PSSI mendorong agar penyusunan jadwal uji coba di FIFA Matchday sudah rapi hingga tahun depan,” ujar Erick Thohir
Timnas Menjamu Argentina Bulan Juni, Wakil Kapten Inter Milan Lautaro Martinez Sambangi Indonesia? |
![]() |
---|
Pulang ke Kukar, Pencetak Gol Timnas Indonesia U-22 Muhammad Taufany Cerita Nasibnya di Borneo FC |
![]() |
---|
Pastikan Beri Reward, Penggawa Garuda Muda Taufany Muslihuddin Akan Terima Bonus dari Pemkab Kukar |
![]() |
---|
Detik-detik Mengharukan, Pemain Timnas Indonesia U-22 Taufany Muslihuddin Menangis di Pelukan Ibunya |
![]() |
---|
Ribuan Pecinta Bola Ikut Pawai Kemenangan Timnas Indonesia U-22, Erick Thohir: Mereka Semua Pahlawan |
![]() |
---|