Kabar Artis
Akar Masalah Boy William Disebut Sindir Penampilan Jennie BLACKPINK, Berujung Akun Instagram Lenyap
Akar masalah komentar Boy William yang disebut menyindir penampilan Jennie BLACKPINK di YouTube milik Kiky Saputri
TRIBUNKALTARA.COM- Presenter Boy William dan Kiky Saputri menjadi sorotan.
Keduanya dinilai menyindir penampilan Jennie BLACKPINK saat konser di Jakarta.
Buntut dari hal tersebut, akun Instagram pribadi milik Boy William pun mendadak lenyap.
Lantas bagaimana sebenarnya akar masalah dari pernyataan Boy William maupun Kiky Saputri yang dinilai menyindir Jennie BLACKPINK?
Bermula dari bincang santai Boy William di YouTube pribadi milik komika Kiky Saputri.
Boy William menyebut Jennie terlihat malas-malasan saat menghibur penggemarnya di konser BLACKPINK Jakarta baru-baru ini.
Buntut dari ucapan Boy William itu, ia banyak diserang BLINK (penggemar BLACKPINK).
Tak sedikit BLINK yang kesal dan tidak terima dengan komentar Boy William.
Awalnya Kiky Saputri yang menanyakan alasan Boy William jarang mengambil program Televisi.
Menurut Boy William, dirinya memang lebih suka berada di belakang layar.
"Gue happy-happy aja kerja di TV. Tapi mood gue mungkin enggak se-keluar kalau gue di belakang komputer, meeting sama tim," ucap Boy William.
Kiki Saputri lantas melempar pertanyaan lanjut membandingkan suasana hati Boy William saat di depan maupun di belakang layar.
"Kalau itu excited banget. Tapi kalau udah di depan kamera, kalau lagi enggak mood jadi kayak siapa?" tanya Kiky Saputri.
"Jennie BLACKPINK kali ya'," jawab Boy William.

Boy William lalu menjelaskan jika dirinya ikut menonton konser BLACKPINK yang digelar di SUGBK baru-baru ini.
"Tapi sumpah ya, gue kemarin nonton BLACKPINK nih. Gue suka sama semuanya nih, I love BLACKPINK,"
"Tapi gue enggak tahu kenapa Jennie kemarin kayak males ya," ucap Boy William.
Kiky Saputri kemudian menimpali jika wajah Jennie saat konser memang terlihat sangat lelah.
"Kayak capek mukanya," kata Kiky.
Sependapat dengan Kiky Saputri, Boy William juga menyebut jika Jennie memang terlihat lelah.
"Jennie kayak bocah disuruh ngaji, tapi enggak mau," kata Kiky Saputri berkelakar.
Potongan video perbincangan Boy William dan Kiky Saputri tentang Jennie BLACKPINK itu pun beredar di media sosial dan menjadi ramai diperbincangkan.
Baca juga: Sindir Aksi Panggung Jennie saat Konser BLACKPINK di Jakarta, Akun Instagram Boy William Hilang
Banyak BLINK yang meradang dengan klaim sepihak Boy William maupun Kiky Saputri tentang idola mereka.
Sejumlah penggemar BLACKPINK, menilai Boy William tak seharusnya menilai Jennie malas karena tak tahu apa yang sebenarnya dirasakan saat konser malam itu.
Tak berselang lama setelah dihujat BLINK, akun Instagram milik Boy William tak bisa lagi ditemukan.
Hingga kini, TribunKaltara berusaha melakukan pencarian pada akun milik Boy William namun nihil.
Para BLINK kemudian membela Jennie dengan menyebut bahwa Jennie merupakan salah satu member BLACKPINK yang memang paling lemah secara fisik.
Baca juga: Curhat Jennie BLACKPINK tak Tahan Udara Panas Jakarta, Bawa Kipas Angin Sepanjang Konser
Jennie pernah mengakui hal tersebut di sebuah tayangan dokumenter BLACKPINK.
Hal tersebut dirasa wajar mengingat BLACKPINK mengadakan tur yang cukup panjang ke sejumlah negara dengan rutinitas tampil yang cukup padat.
Kiky Saputri Bereaksi
Dalam unggahan terbarunya di story Instagram, Kiky Saputri bereaksi atas kontroversi tayangan YouTube pribadinya yang dinilai menyindir Jennie BLACKPINK.
Menurut Kiky Saputri, ia tidak perah melontarkan kata-kata bullyian pada Jennie BLACKPINK.
Adapun, Kiky Saputri mengaku hanya beropini perihal penampilan Jennie yang dinilai kurang maksimal saat kosner di Jakarta.
" Ga ada yang bully Jennie, beropini sama bully itu beda," tulis Kiky Saputri.
Kiky Saputri menyindir balik serangan para BLINK.
Bagi Kiky Saputri tak ada yang salah dengan opininya di YouTube saat mengkritisi penampilan Jennie.
"Kita nonton, kita bayar, kita beropini,"
" itu pun dengan candaan bukan hinaan," kata Kiky Saputri.
Kiky Saputri mengaku tak habis fikir dengan ulah sebagaian fans fanatik BLACKPINK yang menilai dirinya menghina Jennie.
" liat tu rame di Internasional, yang potong-potong videonya dan translate ke bahasa inggris kan kalian juga,"
" gak mungkin fans internasional ujug ujug ke YouTube gue kalau bukan kalian yang potong2 dan kasi subtitel inggris," tambah Kiky Saputri.
(*)
Rayakan Ultah Pasca Cerai, Azizah Salsha Pamer Bunga dan Kue, Arhan Isyaratkan Move On |
![]() |
---|
5 Fakta Erika Carlina Dilamar DJ Bravy, Rachel Vennya Nangis, Fuji Beri Pesan Manis |
![]() |
---|
4 Fakta Syifa Hadju Dilamar El Rumi, Kode Maia Estianty, Ucapan Selamat Kakak Rizky Nazar |
![]() |
---|
7 Fakta Sidang Putusan Vadel Badjideh: Vonis 9 Tahun Penjara, Ibu Pingsan, Nikita Mirzani tak Puas |
![]() |
---|
Puji Sifat Dewasa Gisel, Cinta Brian Akui Capek Ngemong, Sindir Callista Arum? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.