Liga Inggris

Jelang Pekan 28 Liga Inggris, Skuad Chelsea Kisruh hingga Bikin Graham Potter Puyeng, Ini Masalahnya

Menjelang pekan ke-28 menghadapi Everton, skuad Chelsea dikabarkan kisruh hingga memmbuat Graham Potter sakit kepala.

Twitter / @ChelseaFC
Pelatih Chelsea, Graham Potter. Menjelang pekan ke-28 menghadapi Everton, skuad Chelsea dikabarkan kisruh hingga memmbuat Graham Potter sakit kepala. (Twitter / @ChelseaFC) 

TRIBUNKALTARA.COM - Menjelang pekan ke-28 Liga Inggris menghadapi Everton, skuad Chelsea dikabarkan kisruh hingga memmbuat Graham Potter sakit kepala.

Duel Chelsea vs Everton dalam lanjutan Liga Inggris akan berlangsung pada Minggu (19/3/2023) pukul 00.30 WIB.

Saat ini Chelsea masih terseok di posisi ke-10 klasemen Liga Inggris.

Olehnya itu, pertandingan melawan Everton harus bisa dimenangkan The Blues demi meraup 3 poin.

Namun persiapan Chelsea tersebut terganggu dengan ulah pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate.

Southgate memutuskan untuk memanggil salah seorang pemain Chelsea, Mason Mount untuk menjadi bagian Timnas Inggris di agenda FIFA Matchday mendatang.

Keputusan tersebut membuat kubu internal Chelsea bingung.

Starting XI Chelsea di Liga Champions. (Instagram / @chelseafc)
Starting XI Chelsea di Liga Champions. (Instagram / @chelseafc) (Instagram / @chelseafc)

Baca juga: Jadwal Perempat Final Liga Champions: Tim Besar Saling Bentrok, Dibuka Duel Real Madrid vs Chelsea

Pasalnya Mason Mount sedang dalam kondisi cedera.

Pemain 24 tahun itu bahkan sudah absen di tiga pertandingan terkini The Blues.

Mount juga tak akan bisa membela panji tim biru London saat menghadapi Everton nanti.

Pelatih Chelsea, Graham Potter pun tak habis pikir dengan apa yang dilakukan Southgate.

Ia mendesak pihak klub mencari kejelasan kepada Southgate.

"Ya, saya jelas terkejut dengan keputusan itu," ungkap Graham Potter dikutip dari Daily Mail.

"Mungkin klub akan mencari kepastian soal ini."

Halaman
12
Sumber: Tribunnews.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved