Liga Italia

Federico Gatti Lagi Naik Daun, Juventus Digoda Everton untuk Jual Pemainnya

Gol semata wayang Federico Gatti di laga kontra Sporting CP kemarin membuat satu kaki Juventus berada di semifinal Liga Europa.

juventus.com
Pemain Juventus, Federico Gatti - Pemain yang namanya lagi naik daun ini diminati klub Liga Inggris, Everton. Si Nyonya Tua kabarnya bersedia melego penggawannya apabila ada tawaran yang memuaskan. 

TRIBUNKALTARA.COM - Raksasa Liga Italia, Juventus sedang digoda klub Premier League, Everton untuk menjual pemainnya, Federico Gatti yang lagi naik daun.

Pemain 24 tahun itu telah menunjukkan kualitasnya dengan menjadi pahlawan di laga kontra Sporting CP pada leg pertama babak perempat final Liga Europa.

Gol semata wayang Federico Gatti di laga kontra Sporting CP kemarin membuat satu kaki Juventus berada di semifinal Liga Europa.

Tidak hanya itu, gol tersebut juga menjadi torehan perdana Federico Gatti semenjak bergabung dengan Juventus pada 2021 silam.

Seperti diketahui, pemain berkebangsaan Italia ini baru masuk ke tim utama Juventus pada musim panas 2022 lalu.

Sebelumnya, Federico Gatti harus melewati satu musim bersama Frosinone.

Sejak direkrut dari tim Serie B, pemain yang pernah bekerja sebagai kuli bangunan ini dipinjamkan selama satu musim di klub tersebut.

Selebrasi Federo Gatti dan pemain Juventus lainnya usai menggetarkan gawang Sporting CP dalam leg pertama babak perempat final Liga Europa pada Jumat (14/4/2023).
Selebrasi Federo Gatti dan pemain Juventus lainnya usai menggetarkan gawang Sporting CP dalam leg pertama babak perempat final Liga Europa pada Jumat (14/4/2023). (juventus.com)

Baca juga: Kondisi Terkini Kiper Juventus yang Alami Sesak Napas Sampai Menangis di Leg Pertama Liga Europa

Sementara itu, pada musim pertamanya memperkuat skuad Massimiliano Allegri, Federico Gatti tidak langsung mendapat peran utama.

Awalnya, dia lebih banyak menghangatkan bangku cadangan.

Baru-baru ini, dia mulai dipercaya Massimiliano Allegri untuk bertanding dari menit pertama.

Federico Gatti memulai enam laga berturut-turut sebagai starter.

Dia bahkan bermain penuh di setiap pertandingan tersebut, hal itu membuktikan bahwa dirinya cukup solid menjaga area pertahanan Juventus.

Menurut informasi terbaru via Calciomercato.com, pemain Juventus ini diminati klub Premier League, Everton.

Klub besutan Sean Dyche tampaknya bakal menyeriusi perburuan Federico Gatti untuk bursa transfer musim panas nanti.

The Toffees yang sedang berjuang untuk keluar dari zona degradasi bertekad merombak skuad terutama lini belakang mereka.

 

Profil Federico Gatti dibidik sebagai alternatif yang tepat untuk amunisi Everton pada musim berikutnya.

Karakteristik sang pemain yang jangkung membuatnya kerap memenangkan duel udara dengan lawan, hal ini perlu dimiliki seorang pemain bertahan.

Kendati pemain asal Italia ini sedang naik daun di Juventus, Si Nyonya Tua tampaknya akan tergoda untuk melakukan transaksi.

Justru dengan bersinarnya Gatti saat ini, Juventus bisa menaikkan biaya transfer sang pemain.

Laporan yang sama mengklaim bahwa Juventus terbuka untuk melego Federico Gatti apabila ada tawaran yang memuaskan.

Dilaporkan, klub Massimiliano Allegri membanderol pemainnya senilai 35-30 juta euro.

Raksasa Goodison Park sendiri kabarnya akan melakukan negosiasi dengan tujuan meminta diskon kepada Juventus.

Pemain PSG, Hugo Ekitike - Striker muda milik Stade Reims ini tengah dikaitkan dengan raksasa Liga Italia, Juventus. Dia masuk radar Si Nyonya Tua sebagai alternatif Dusan Vlahovic yang akan hengkang pada akhir musim nanti.
Pemain PSG, Hugo Ekitike - Striker muda milik Stade Reims ini tengah dikaitkan dengan raksasa Liga Italia, Juventus. Dia masuk radar Si Nyonya Tua sebagai alternatif Dusan Vlahovic yang akan hengkang pada akhir musim nanti. (psg.fr)

Baca juga: Juventus Emoh Tebus Paredes Meski PSG Beri Diskon Besar-besaran, 4 Hal Ini jadi Sebabnya

Striker PSG, Hugo Ekitike masuk radar Si Nyonya Tua

Sebelumnya dilaporkan bahwa Juventus telah membidik calon pengganti Dusan Vlahovic. Dia adalah Hugo Ekitike dari PSG.

Hugo Ekitike masuk radar Juventus untuk bursa transfer musim panas mendatang.

Pemain 20 tahun ini didatangkan PSG tahun lalu dari Stade Reims dengan status pinjaman.

Dikontrak selama satu musim, Hugo Ekitike sepertinya kesulitan untuk bersaing dengan pemain PSG.

Buktinya, dia mulai tersingkir dari skuad besutan Christophe Galtier.

Pemain yang masuk radar Juventus ini tercatat baru mengemas delapan jersey starter dari 20 laga yang dimainkan di Ligue 1.

Bersama Les Parisiens, Hugo Ekitike telah membukukan tiga gol dan tiga assist.

Belakangan, Hugo Ekitike ini lebih banyak menghiasi bangku cadangan.

Dengan torehannya saat ini, PSG diyakini tidak akan menebus sang pemain dari Stade Reims.

Baca juga: Juventus Memanas, Leandro Paredes Cari Gara-gara dengan Allegri, Buntut Jarang Dimainkan

Hal itu membuka peluang bagi Juventus dan klub lainnya untuk memburu tanda tangan striker 20 tahun itu.

Terlepas dari minimnya kontribusi sang pemain untuk PSG, Hugo Ekitike sebenarnya cukup diperhitungkan sebagai seorang striker.

Pada tahun lalu ketika masih memperkuat Stade Reims, Hugo Ekitike mampu mendulang 10 gol dan empat assist dari 24 pertandingan saja.

Torehan itu berpotensi bertambah namun Hugo Ekitike cedera hamstring menghentikan langkahnya.

Catatan impresif tersebut yang disinyalir sebagai alasan PSG tertarik memboyong sang pemain ke Stadion Parc des Princes.

Sayangnya, striker muda yang satu ini tampak kesulitan untuk bersaing dengan pemain PSG yang didominasi pemain bintang.

Di pintu keluar, Juventus sudah mengantre untuk ikut berburu pemain PSG ini.

Kontrak Hugo Ekitike bersama Stade Reims akan berakhir pada Juni 2024 dan klub besutan Will Still ini tertarik melegonya di bursa transfer.

Profil Hugo Ekitike yang merupakan pemain muda dengan prestasi yang menjanjikan tentunya sesuai dengan kriteria Juventus.

Sesuai dengan misi La Vecchia Signora yang ingin meremajakan skuad, profil Hugo Ekitike memang patut diperhitungkan.

Apalagi, usia pemain PSG ini lebih muda dari Dusan Vlahovic yang akan dilego akhir musim nanti.

Hanya saja, Juventus harus bersaing dengan Newcastle United dari Liga Inggris dan AC Milan yang juga mengawasi transfer Hugo Ekitike.

Si Nyonya Tua membutuhkan talenta muda yang potensial di lini depan.

Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic
Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic (Instagram / @juventus)

Baca juga: Dusan Vlahovic Krisis Gol, Juventus Punya Dua Opsi untuk Kembalikan Performa Pemainnya

Dusan Vlahovic dinilai kurang konsisten, serta ditambah masalah pribadi yang membuatnya kehilangan konsentrasi di lapangan.

Akibatnya Dusan Vlahovic musim ini tak mampu membuktikan kualitasnya untuk Bianconeri.

Pembelian Dusan Vlahovic dari Fiorentina menjadi pelajaran berharga bagi Juventus dalam merekrut penyerang.

Bianconeri enggan kembali mengulangi kesalahan dengan membayar mahal untuk mendatangkan seorang penyerang,yang kemampuannya biasa saja saat memperkuat klub besar.

(*)

Berita tentang Liga Italia

Join Grup Telegram Tribun Kaltara untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltaracomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Jangan Lupa Like Fanpage Facebook TribunKaltara.com

Follow Twitter TribunKaltara.com

Follow Instagram tribun_kaltara

TikTok tribunkaltara.com

Follow Helo TribunKaltara.com

Subscribes YouTube Tribun Kaltara Official

Sumber: Tribun Kaltara
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved