Liga Italia

Angin Segar Juventus, Zidane Prioritaskan Pulang Gantikan Allegri, PSG Gigit Jari

Raksasa Liga Italia Serie A, Juventus mendapat angin segar, Zinedine Zidane prioritaskan pulang gantikan Massimiliano Allegri, PSG gigit jari.

Kolase TribunKaltara.com / juventus.com dan UEFA.COM
Raksasa Liga Italia Serie A, Juventus mendapat angin segar, Zinedine Zidane prioritaskan pulang gantikan Massimiliano Allegri, PSG gigit jari. (Kolase TribunKaltara.com / juventus.com dan UEFA.COM) 

TRIBUNKALTARA.COM - Raksasa Liga Italia Serie A, Juventus mendapat angin segar, Zinedine Zidane memprioritaskan pulang untuk menggusur Massimiliano Allegri dari kursi pelatih, PSG gigit jari.

Setelah mengalami periode sulit di kompetisi domestik dan terdepak dari Liga Champions, perlahan angin segar menghampiri Juventus.

Raksasa Liga Italia Serie A ini siap kembali sebagai tim yang menakutkan.

Di Liga Europa, Juventus berhasil lolos ke semifinal, yang memungkinkan Bianconeri untuk bermimpi meraih trofi pelampiasan.

Sementara di Liga Italia, pengurangan poin yang sempat dijatuhkan pada Juventus, akhirnya gugur.

Bianconeri tetap berhak dengan 15 poin yang telah didapatkan, sehingga membuat Juventus naik ke posisi 3 klasemen sementara Serie A.

Selain dua kabar itu, giliran posisi pelatih Juventus yang ikut terguncang.

Massimiliano Aallegri dan Juventus.
Massimiliano Aallegri dan Juventus. (Kolase TribunKaltara.com / juventus.com)

Baca juga: Jadwal Liga Italia Giornata 31, -8 Poin dari Juventus, Semua Laga Layaknya Final Bagi Inter Milan

Dikabarkan Juventus bakal memulai musim baru dengan pelatih anyar yang punya reputasi mentereng di Eropa, Zinedine Zidane.

Berdasarkan rumor yang berkembang di media Prancis RMC Sports, Zinedine Zidane memprioritaskan posisi pelatih Juventus untuk musim depan.

Kabar ini menjadi angin segar bagi Juventus untuk kembali bersaing di level tertinggi, sebab Zinedine Zidane dikenal bertangan dingin.

Pelath dengan tiga gelar Liga Champions itu bertekad pulang ke Juventus untuk membawa mantan timnya berjaya di Eropa.

Kabarnya Zinedine Zidane sudah ditawari proyek jangka panjang di Juventus, sekalipun Bianconeri gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Zidane merasa punya tanggungjawab untuk membantu mantan klub yang membesarkan namanya itu, untuk bersaing di level tertinggi.

Zinedine Zidane Juventus 220423
Zinedine Zidane berseragam Juventus ketika masih aktif bermain. (juventus.com)

Baca juga: Juventus Full Senyum, Penalti 15 Poin Dibatalkan, Si Nyonya Tua juga Tembus Semifinal Liga Europa

Mencuatnya kabar Zinedine Zidane memaksa PSG gigit jari.

Raksasa Prancis itu memang terus dikaitkan dengan Zinedine Zidane karena berambisi menjadi juara Liga Champions.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved