Kabar Artis
Berkali-kali Diselingkuhi, Inara Rusli Beber Alasan Ingin Pertahankan Rumah Tangganya dengan Virgoun
Meski berkali-kali diselingkuhi, Inara Rusli nampaknya akan tetap mempertahankan rumah tangganya dengan Virgoun
TRIBUNKALTARA.COM- Di tengah kabar dugaan perselingkuhan Virgoun dengan wanita berinisial TAA, Inara Rusli nampaknya ingin tetap mempertahankan rumah tangganya.
Meski sang suami berkali-kali kepergok berselingkuh, Inara Rusli tak mau gegabah mengambil keputusan berpisah.
"Bukan saya gak bisa langsung pergi gitu aja, tapi saya yakin, pernikahan itu bukan ttg saya dan dia aja," kata Inara Rusli dikutip dari story Instagram pribadinya.
Menurut ibu tiga anak itu, pernikahan sejatinya mampu memberi manfaat terutama bagi orang tua dan orang-orang disekitarnya.
"Pernikahan adalah bagaimana bisa menjadi manfaat buat sekeliling terutama orang tua dan keluarga kami," kata Inara Rusli.
Namun tak menutup kemungkinan Inara Rusli akan mengambil keputusan berpisah.
Hal tersebut diisyaratkan Inara Rusli yang juga menyinggung soal keinginannya untuk pergi.
" Saya akan pergi ketika misi saya tuntas, untuk memberi manfaat untuk maminya terutama kakaknya, insyaallah," tambah Inara Rusli.

Sementara itu, Inara Rusli membongkar fakta lain di balik dugaan perselingkuhan Virgoun.
Inara Rusli menyebut sang suami berniat melakukan poligami.
"Yang begini kamu minta aku restuin poligami sama dia?," kata Inara Rusli.
Selain itu, Inara Rusli tak habis fikir dengan sang suami yang seolah tak jera dengan kelakuannya.
"Bukannya merenung malah ngekos berduaan kumpul kebo part ntah ke berapa @virgoun_ @tenten_anisa @mylastchild," pungkas Inara Rusli.
Virgoun Akui Berselingkuh dalam Surat Pernyataan Bermaterai
Sebelumnya, Inara Rusli juga mengunggah sebuah surat pernyataan bermaterai yang berisi pengakuan Virgoun berselingkuh.
Surat pernyataan tersebut sudah dibuat pada tanggal 22 Agustus 2022.
Virgoun mengaku telah berzina dengan wanita bernama Aushna Tenri Ajeng Anisa.

"Bahwa benar (Virgoun) telah melakukan hubungan asusila selayaknya suami istri yang dilarang oleh agama dan pemerintah
dengan saudari: Aushna Tenri Ajeng Anisa terhitung sejak tanggal 27 September 2021," tulis pernyataan dalam surat tersebut.
Selain mengakui perbuatannya, Virgoun juga berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi.
Virgoun pun siap menerima ganjaran secara agama maupun hukum perundang-undangan apabila melanggar.
"Apabila di kemudian hari saya terbukti mengulangi perbuatan asusila yang melukai harkat dan martabat istri dan keluarga,
saya siap untuk diproses secara hukum islam sesuai dengan surat An-nuur ayat 2
dan diproses sesuai hukum Indonesia sesuai dengan pasal 284 tentang perzinahan dan menceraikan istri saya,
memberi nafkah sebesar Rp 40.000.000 per bulan dan memberikan hak asuk ketiga anak kami," lanjut pernyataan dalam surat tersebut.
Virgoun Sempat Minta Inara Rusli Buka Cadar dan hingga Turunkan Berat Badan
Tak hanya membongkar dugaan perselingkuhan yang dilakukan Virgoun, Inara Rusli juga membeberkan perilaku suaminya itu.
Inara Rusli curhat lewat unggahan di Instagram Story bahwa dirinya sempat diminta oleh Virgoun menurunkan berat badan menjadi 48 kilogram.
Baca juga: Bukti Virgoun Selingkuh Sejak 2021, Inara Rusli Beber Surat Perjanjian di Media Sosial

Ia menceritakan bahwa perjuangan untuk bisa turun berat badan membuat tubuhnya harus lebam karena suntikan.
"Saya nggak pernah permasalahin tuntutan suami nyuruh saya kurus biar bobot 48kg. Biarpun harus nahan sakit biru-biru disuntikin," ujad Inara Rusli dikutip Tribunnews.com dari unggahan Instagram Story, Selasa (25/4/2023).
Tak sampai situ, Inara Rusli juga mengatakan bahwa Virgoun sempat memintanya membuka cadar lantaran ingin orang-orang melihat kecantikannya.
Sekedar informasi, Inara Rusli dan Virgoun sama-sama pernah menyatakan hijrah dan merubah penampilan mereka, termasuk Inara Rusli yang kini mengenakan cadar.
"Nyuruh saya ke klinik kecantikan, untuk laser bagian-bagian tubuh saya, nyuruh saya buka cadar karena katanya dia masih duniawi ingin diaku orang bahwa punya istri cantik," tutur Inara Rusli.
Bahkan Inara Rusli tak ragu membeberkan urusan ranjang lewat unggahannya tersebut, diakui mantan anggota girlband Bexxa itu Virgoun pernah minta dilayani hubungan intim siang hari di bulan puasa.
"Diminta untuk layanin di siang hari bulan puasa. Ke manapun dia pergi atau offair sebisa mungkin saya sempatkan untuk dampingi demi ridhonya," ungkapnya.
Baca juga: Diduga Berselingkuh, Inara Rusli Bongkar Awal Hubungan Gelap Virgoun dengan Wanita Inisial TAA
Bukan tanpa sebab Inara membeberkan itu semua, ia menjawab DM netizen soal permintaan Virgoun untuk Inara agar turun berat badan.
Inara Rusli juga mengungkapkan bahwa ia rela melakukan apapun yang diminta Virgoun sebagai bentuk cinta dan untuk mendapatkan ridho suami.
(*)
Ammar Zoni Diduga Terlibat Kasus Peredaran Narkoba, Ini Alasan Kamelia Tetap Setia Dampingi |
![]() |
---|
Tawarkan Jasa Doa Berbayar, Ustaz Yusuf Mansur Klarifikasi: Video Lama, Cuma Bercanda |
![]() |
---|
Sule Akhiri Rumor Asmara dengan Santyka Fauziah, Singgung Nasib Bedu dan Andre Taulany |
![]() |
---|
Lesti Kejora Hamil Lagi, Rizky Billar Ungkap Ngidam Unik sang Istri: Minta Klinik Kecantikan |
![]() |
---|
Ari Lasso Dicap Red Flag, Dearly Djoshua Pasang Badan: Dia Nggak Pernah Kasar Sama Aku |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.